10 Sekolah yang Banyak Diterima di Unila Hasil Seleksi SNBT 2024

 

Tim PMB Unila menggelar jumpa pers pengumuman hasil seleksi SNBT 2024. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) memasuki tahap pengumuman pada pukul 15.00 WIB, Kamis (13/6/2024). Termasuk di Unila, Itera dan Polinela.

Peserta bisa buka lama utama
https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Panitia Unila mengumumkan hasil seleksi Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK SNBT), Kamis (13/6/2024).

Hasilnya, terdapat 5.278 peserta yang lulus dengan 2.054 sebagai penerima beasiswa KIP-Kuliah. Jumlah itu sedikit meningkatan dari tahun lalu yang hanya 5.348 orang.

Adapun jumlah pendaftar SNBT Unila tahun ini mencapai 37.618 peserta. Angka tersebut juga meningkat 30,58 persen dari pada tahun lalu yang terdapat 28.759 pendaftar.

Koordinator Humas PMB Unila, Muhammad Komarudin mengatakan, program studi pendidikan dokter menjadi prodi terbanyak peminatnya dengan 2.155 pendaftar yang diterima 114 orang.

Sementara program soshum, prodi Ilmu Hukum menjadi jurusan terbanyak peminatnya dengan 2.135 pendaftar yang diterima 437 orang.

Lalu Prodi D3 Perpajakan dengan peminat 1.700 dan yang diterima 52 orang, S1 Manajemen dengan 1.646 peminat dan yang diterima 105 orang, S1 Farmasi dengan 1.494 peminat dan yang diterima 62 orang.

Kemudian D3 Administrasi Perkantoran dengan 1.361 peminat dan 26 yang diterima, S1 PGSD 1.337 peminat dan 186 yang diterima. Lalu D3 Akuntansi 1.316 peminat dan 57 yang diterima, D3 Keuangan dan Perbankan 1.250 peminat dan 45 yang diterima, S1 Ilmu Komunikasi 1.162 peminat dan 91 peminat.

Panitia juga menyebutkan Sekolah Paling Banyak Diterima di Unila. SMAN 2 Bandarlampung masih berada diperingkat pertama, disusul SMA Al Kautsar dan ketiga SMAN 1 Terbanggi Besar Lamteng.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik Unila juga Ketua Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Unila Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, S.Si., MT, menghimbau nama-nama yang lolos segera melakukan serangkaian alur pendaftaran ulang.

“Sebab, berdasarkan aturan calon mahasiswa yang lolos dan mendaftar ulang tidak bisa lagi daftar di jalur mandiri. Tapi, jika mengundurkan diri kuotanya akan teralihkan ke jalur lain,” ujar dia.

Jadwal registrasi peserta lulus SNBT Unila 2024
1. Pengisian data pokok mahasiswa: 15-20 Juni 2024
2. Pengumuman besaran nilai UKT sementara: 24 Juni 2024
3. Pengumuman UKT final: 30 Juni 2024.
4. Pembayaran UKT dan Registrasi Laman: 1-5 Juli 2024.

Berikut 10 program studi dengan peminat terbanyak pada jalur UTBK-SNBT Unila 2024.

10 Prodi Saintek Peminat Terbanyak
1. Pendidikan Kedokteran: 2.155
2. Farmasi: 1.494
3. D3 Manajemen Informatika: 1.124
4. D3 Teknik Sipil: 855
5. Teknik Informatika: 839
6. Ilmu Komputer: 756
7. S1 Teknik Sipil: 525
8. Agribisnis: 426
9. Sistem Informasi: 408
10. Pendidikan Biologi: 360

10 Prodi Soshum Peminat Terbanyak
1. Hukum: 2.135
2. Perpajakan: 1.700
3. Manajemen: 1.646
4. Administrasi Perkantoran: 1.361
5. PGSD: 1.337
6. D3 Akuntansi: 1.316
7. Keuangan dan Perbankan: 1.250
8. Ilmu Komunikasi: 1.162
9. S1 Akuntansi : 1.062
10. Hubungan Masyarakat: 1.055

Sekolah Paling Banyak Diterima
1. SMAN 2 Bandarlampung: 80
2. SMAS Al Kautsar: 79
3. SMAN 1 Terbanggi Besar: 77
4. SMAN 12 Bandar Lampung: 75
5. SMAN 7 Bandar Lampung: 75
6. MAN 1 Bandar Lampung: 74
7. SMAN 9 Bandar Lampung: 67
8. SMAN 1 Pringsewu: 66
9. SMAN 3 Metro: 65
10. MAN 2 Bandarlampung: 64. (W9-jm)

Pos terkait