Kadis Kehutanan Klaim UPTD KPH Kampung Dadi Lamteng Turunkan Illegal Logging

Yanyan Rachyansyah, Kadishut di UPTD KPH Kampung Payung Dadi Pubian Lamteng. (foto : ist)

Lampung Tengah, Warta9.com – Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Lampung Ir. Yanyan Rachyansyah, M.Si, melakukan pembinaan pegawai di UPTD KPH wilayah Kampung Payung Dadi Kecamatan Pubian Lampung Tengah Jumat (5/11/2021).

Kunjungan Kepala Dinas Kehutanan Yanyan adalah kali kedua dalam pembinaan Pegawai Negeri Sipil di KPH tersebut titik dalam arahnya, kepala dinas Kehutanan menyampaikan bahwa UPTD KPH Way Waya mampu meningkatkan kinerja nya di bidang perlindungan dan pengamanan hutan sehingga terjadi penurunan illegal logging. “Apa yang sudah dilakukan sekarang harus diteruskan, jangan sampai ke depan kinerja nya menurun,” harap Yanyan.

Kadis kehutanan Yanyan juga menyampaikan beberapa hal terkait tugas kehutanan antara lain;
Petugas kehutanan harus membuktikan bahwa Kehutanan adalah sektor produktif. Tugas KPH untuk mendata hasil petani (petani kopi, lada, pisang dan lain-lain) yang ditanam dalam kawasan.

Menjaga Fungsi Hutan. Bagaimana dengan kualitas tutupan lahannya lahannya, sebab tutupan lahan adalah sebagai indikator kualitas Air.

Dalam kesempatan ini Kadis Kehutanan juga menyampaikan bahwa kita harus semangat dalam menjalankan tugas sebagai penjaga fungsi hutan agar tetap berfungsi sebagaimana mestinya.

Pada Jumat Berkah, pegawai kehutanan juga melaksanakan kegiatan SIGER berbagi kepada masyarakat sekitar UPTD KPH. (W9-jam)

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.