9 Rumah Terpanggang, Pemkab Pesibar Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran

Penyaluran Bantuan kepada korban Kebakaran di Pekon Penggawa V Ulu, Kecamatan Karya Penggawa, Kabupaten Pesisir Barat (Foto :Eva)

Pesibar, Warta9.com – Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal, diwakili Wakil Bupati A. Zulqoini syarif menghadiri acara penyerahan bantuan musibah kebakaran secara simbolis di Pekon Penggawa V Ulu, Kecamatan Karya Penggawa, Rabu (07/07/21).

Dalam sambutan Wakil Bupati A. Zulqoini menyampaikan, sebanyak 9 rumah hangus terpanggang dalam musibah tersebut. Dengan ini Pemkab Pesibar menyerahkan bantuan melalui Dinas Sosial kepada para korban kebakaran.

“Tujuan bantuan ini yakni untuk meringankan beban ahli musibah dan semoga keluarga yang terdampak musibah selalu sabar dan tabah, tetap optimis dan yakin bahwa tuhan akan memberikan sesuatu yang baik dibalik musibah yang terjadi,” kata Zulqoini.

Selain itu, tujuan bantuan ini juga adalah untuk mewujudkan masyarakat yang dalam kehidupannya selaras, serasi dan seimbang antara kehidupan rohani dan jasmani, antara kehidupan duniawi dan ukhrawi hal itu amat sesuai dengan ajaran agama.

Masih kata dia, kepedulian sosial dalam hidup masyarakat harus selalu dibina dan dilestarikan. Sehubungan dengan hal tersebut, maka segala upaya dan kegiatan yang mengacu ke pencapaian tujuan, seperti menolong dan memberikan bantuan material kepada yang lemah perkonomiannya harus dikembangkan dan sukseskan.

Adapun bantuan yang diberikan Pemkab Pesisir Barat kepada korban musibah kebakaran atas nama M.kodri, M.zuhairi, Efrizal, Mad irawan, Nuraini, M.Hasan safii, Zaenal basri, Bangsawan dan Ikhwan arif dengan keseluruhan yang diberikan berjumlah Rp. 65.669.500,- .

Meskipun bantuan ini tak dapat mengganti kerugian yang diderita pada musibah itu, tetapi paling tidak bisa menjadi motivasi atau pemicu untuk bangkit lagi untuk membangun kembali puing-puing yang masih tersisa.

Turut hadir dalam acara tersebut kepala dinas sosial agua triadi, Spd.,MM, Camat Karya Penggawa Cahyadi Muis, Muspika Kecamatan Karya Penggawa, tokoh adat dan tokoh agama serta peserta penerima bantuan. (W9-Eva)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.