Adies Kadir : Wajib Hukumnya Kader Golkar Memenangkan Calon Kada yang Dicalonkan Golkar

 

Plt Ketua DPD Partai Golkar Lampung Adies Kadir saat diwawancarai wartawan. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Pelaksana Tugas Ketua DPD Partai Golkar Lampung Dr. Ir. H. Adies Kadir, SH, MHum, mengumpulkan semua anggota Fraksi Golkar DPR RI, DPRD Lampung dan DPRD Kabupaten/Kota serta ketua, sekretaris, bendahara DPD Kabupaten/Kota dan organisasi sayap Partai Golkar, di Graha Karya Utama DPD Golkar Lampung, Sabtu (26/10/2024).

Dalam kesempatan ini, Adies Kadir dengan tegas menyampaikan kader Golkar harus tegak lurus dengan kebijakan yang dikeluarkan DPP Golkar. “Wajib hukumnya, kader Golkar memenangkan calon kepala daerah yang diusung Partai Golkar,” tegas Adies Kadir.

Untuk Pemilihan Gubernur Lampung lanjut Adies Kadir, DPP Golkar telah mengusung Paslon Gubernur Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela. Karena itu, semua harus mengamankan kebijakan DPP Golkar dalam Pilkada 2024. Bila ada kader yang tidak patuh dengan kebijakan Partai, maka pihaknya akan memberikan sanksi tegas. “Kalau ada kader yang tidak menjalankan tugas partai maka akan diberi sanksi tegas. Terutama dalam Pilkada. Wajib hukumnya kader Golkar memenangkan Calon kepala daerah yang diusung Golkar,” tegas Adies Kadir juga Wakil Ketua DPR RI ini.

Adies Kadir juga Waketum Partai Golkar ini meminta untuk Pilkada saat ini terutama Pilkada Gubernur Lampung, kader harus sabar. Pilkada mendatang Golkar Lampung harus menyiapkan kader terbaiknya. Untuk Lampung sangat banyak kader yang siap.

Dalam acara silaturrahmi Plt DPD Partai Golkar Lampung dengan jajaran pengurus dan anggota Fraksi Golkar se-Lampung, Paslon Gubernur nomor urut 2, Mirza-Jihan juga hadir.

Mirza dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Ketua Plt DPD Partai Golkar Lampung dan seluruh jajaran pengurus Golkar. Disampaikan Mirza, bahwa dukungan Partai Golkar sangat dirasakan oleh Mirza dalam Pilgub Lampung. Sebab, srlama ini pengurus dan kader Golkar sudah bergerak.

Dalam kesempatan ini, Mirza juga menyampaikan ucapan terimakasih dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto juga Presiden RI. Dimana dalam Pilpres 2024, kemenangan Prabowo-Gibran sangat luar biasa, itu tidak lepas dari sumbangsih Partai Golkar. Karena itu, dalam Pilkada Gubernur Lampung dirinya yakin Partai Golkar juga terus bergerak untuk memenangkan Mirza-Jihan dalam Pilgub Lampung. (W9-jm)

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.