Agus Istiqlal Kepala Daerah Pertama yang Gunakan Pindad Maung Sebagai Randis

Pesisir Barat, Warta9.com – Agus Istiqlal, adalah bupati atau kepala daerah pertama yang menggunakan kendaraan dinas jenis Pindad Maung sejak Tahun 2021. Mobil tersebut saat ini yang memang didesain dan dikembangkan secara langsung dari arahan orang nomor satu di Indonesia yakni Presiden Prabowo Subianto baru-baru ini untuk dipergunakan sebagai kendaraan dinas.

Diketahui awal kedua priode kepemimpinan Bupati Agus Istiqlal, dirinya sudah menggunakan mobil dinas jenis Pindad Maung yang memang didesain oleh anak negeri sendiri sejak tahun 2021 lalu.

Bacaan Lainnya

Selain untuk mendukung produksi mobil nasional, menurut Agus pemilihan Maung Pindad sebagai mobil dinas bupati diakuinya sangat pas untuk mendukung mobilitasnya sebagai orang nomor satu di Pesisir Barat dalam menjangkau wilayah yang kondisi jalanya masih ekstrim seperti ke wilayah Way Haru.

“Untuk itu, saya membeli mobil Maung Pindad sebagai kendaraan operasional dinas karena dapat menembus daerah yang sulit diakses oleh kendaraan biasa, mengingat kondisi geografis Pesisir Barat sebagian berupa pegunungan dan perbukitan,” kata dia.

Bupati Agus berharap pemilihan Maung Pindad sebagai kendaraan dinasnya bisa memotivasi pejabat dari daerah lain untuk mengunakan kendaraan produksi PT PINDAD (Persero), sebagai kenderaan dinas guna mendorong berkembangnya industri mobil nasional karya anak bangsa.

Untuk diketahui pasca dilantiknya Presiden Prabowo Subianto pada 20 Oktober lalu, prediden terpilih republik Indonesia hasil pemilu tahun 2024 itu langsung menginstruksikan para Menteri, Wakil Menteri dan para Kepala Badan untuk menjadikan Maung Garuda sebagai kendaraan dinas. (Eva)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.