Aksi Damai Berjalan Kondusif, Kapolres Apresiasi Mahasiswa

Kotabumi, Warta9.com Polres Lampung Utara (Lampura) mengawal ketat jalannya unjuk rasa ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Lampung Utara Bergerak, di kantor DPRD setempat, Senin (19/10/2020).

Pendemo meminta agar DPRD menandatangani pakta integritas menolak pengesahan Omnibuslaw UU Cipta Kerja.

Pengamanan aksi damai dipimpin Kapolres AKBP Bambang Yudho Martono bersama Dandim 0412/LU Letkol Inf. Herry Prabowo, dengan menerjukan sebanyak 529 personil gabungan TNI,Polri, Pol PP dan Tim Gugus Tugas.

“Mekanisme pengamanan sama seperti minggu lalu. Hanya ada beberapa penambahan dan penekanan agar tidak terjadi mis di lapangan,” kata AKBP Bambang Yudho.

Menurutnya, pelaksnaan aksi damai berjalan dengan aman dan kondusiif.

“Saya mengapresiasi kepada adik-adik mahasiswa Lampung Utara yang tergabung dalam Aliansi Lampung Utara Bergerak yang telah menyampaikan aspirasinya dengan tertib dan damai dan terima kasih kepada seluruh personil yang terlibat dalam pengamanan aksi tersebut,” ujar Kapolres. (Rozi/Van/Rls)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.