Anin, Mahasiswi Universitas Teknokrat Juara Nasional Lomba Bintang Pop Mahasiswa 2021

Anin, mahasiswi Universitas Teknokrat Indonesia juara 1 lomba Bintang Pop Mahasiswa 2021. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Selain juara dalam bidang akademik, robotik, Bahasa Inggris, Komputer, mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia PTS Terbaik di Sumatera ini juga jawara dalam bidang seni.

Leyla Purwa Aninditya yang akrab dipanggil Anin, mahasiswa Prodi S1 Sastra Inggris Juara Nasional Lomba Menyanyi pada ajang Lomba Bintang Pop Mahasiswa 2021. Lomba Bintang Pop Mahasiswa yang diselenggarakan Direktorat Kemahasiswaan Universitas Indonesia (UI) pada 16-31 Agustus 2021, diikuti mahasiswa perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia.

Anin dalam lomba Bintang Pop Mahasiswa membawakan lagu milik penyayi legendaris Titiek Puspa yang berjudul “Cinta Putih”. Dalam mengikuti lomba nyanyi pop mahasiswa ini Anin didampingi Yogie, pemain keyboard juga mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia dengan bimbingan Rischa Kustiyawati, S.Kom dari tim kemahasiswaan Universitas Teknokrat Indonesia.

Dalam Lomba Bintang Pop Mahasiswa 2021 kategori putri, juri menetapkan ;
Juara 1: Leyla Purwa Aninditya (Universitas Teknokrat Indonesia).
Juara 2: Cinta Miranda Tyas (Universitas Kristen Maranatha)
Juara 3: Feby Tiodora (Universitas Riau).
Juara Harapan 1: Salma Salsabil Aliyyah (Institut Seni Indonesia Yogyakarta)
Juara Harapan 2: Gita Amalia (Institut Seni Indonesia Yogyakarta).

Anin bersama Yogie pemain keyboard juga mahasiswa Universitas Teknokrat. (foto: ist)

Wakil Rektor I Bidang Akademik Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, mengapresiasi prestasi bidang seni olahvokal yang diraih oleh Anin mahasiswa Prodi Sastra Inggris.

Prestasi bidang seni yang ditorehkan Anin ini merupakan bukti bahwa mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia tidak hanya juara di bidang akademik, robotik, olahraga saja. Tapi bidang seni juga berprestasi di tingkat internasional. Ini juga dibuktikan Tim paduan suara Teknokrat pernah juara Internasional pada ajang 8th Bali Internasional Choir Festival Juli 2019.

Karena itu, kampus Universitas Teknokrat Indonesia mendukung penuh dan memfasilitasi mahasiswanya untuk menjadi juara dalam berbagai bidang. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.