Bahas BLT, Desa Talang Bojong Gelar Musdes Perubahan APBDes 2020

Kotabumi, Warta9.com – Menindak lanjuti Permendesa PDTT RI Nomor 6 Tahun 2020 tentang Perubahan Prioritas Penggunaan Dana Desa 2020, Pemerintah Desa Talang Bojong, Kecamatan Kotabumi Kabupaten Lampung Utara menggelar Musyawarah Desa (Musdes) khusus Perubahan APBDes 2020.

Dengan tema Musyawarah Desa Validasi Finalisasi dan Penetapan Calon Penerima manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2020 Desa Talang Bojong, Kecamatan Kotabumi Kabupaten Lampung Utara.

Musdes yang di laksanakan di Aula Kantor Desa Talang Bojong, hadir, Camat Kotabumi, Babinsa, Babinkamtibmas, Kepala BPD beserta Anggotanya, tokoh masarakat, tokoh agama, dan Perangkat Desa, tenaga ahli pendamping desa, pendamping Desa pemberdayaan Desa Kecamatan Kotabumi, pendamping lokal Desa Talang Bojong, Kepala Dusun, Ketua RT/ RW.

Habibie, Kepala Desa Talang Bojong mengatakan bahwa terjadinya Perubahan APBDes ini karena adanya Pandemi Virus Corona (Covid-19) yang mewabah saat ini.

“Musdes Khusus APBDes Perubahan tahun 2020 dilakukan dalam rangka menindak lajuti Permendesa dimana didalamnya, desa diharuskan untuk melakukan rekofusing anggaran untuk BLT Dana Desa (DD) 2020,” terang Habibie.

Habibie mengatakan BLT ini akan menyasar warga miskin yang tidak tercatat sebagai Penerima bantuan PKH dan BPNT. Tentunya mereka yang lolos Verifikasi dan terdata oleh Relawan Desa yang melakukan pendataan sebelumnya.

Besaran dana BLT ini berjumlah Rp.600.000 per Kepala keluarga (KK), akan disalurkan selama 3 bulan. Pemerintah Desa Talang Bojong menganggarkan Rp289.800 ribu untuk BLT Dana Desa (DD).

:Adapun yang mendapatkan Bantuan BLT Dana Desa di Desa Talang Bojong sebanyak 161 kepala keluarga,” jelas Habibie. (Rozi/lam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.