Bawaslu Pringsewu Launching Keluarga Anti Money Politics dan Politisasi SARA

Pringsewu, Warta9.com – Wakil Bupati Pringsewu Dr. H. Fauzi, SE, M.Kom, Akt, C.A, C.M.A, didampingi Ketua Bawaslu Kabupaten Pringsewu Aziz Amriwan membuka Sosialisasi Pengawasan Partisipatif, sekaligus melakukan launching Keluarga Anti Money Politics dan Politisasi SARA Kabupaten Pringsewu di Hotel Urbanstyle by Frontone, Pringsewu, Minggu (10/3/2019).

Acara ini juga dihadiri oleh Dandim 0424 Letkol Arhanud Anang Hasto Utomo, Kapolres AKBP Hesmu Bharoto, Asisten Bidang Pemerintahan Kabupaten Pringsewu Andi Wijaya, M.T. beserta beberapa pejabat terkait di Pemkab Pringsewu, jajaran Bawaslu dan KPU Pringsewu, serta stakeholders lainnya.

Wakil Bupati Pringsewu Dr. H.Fauzi, SE, menyambut baik dilaksanakannya kegiatan tersebut dalam rangka untuk menciptakan pemilu yang bersih, jujur dan demokratis.
Dikatakan wabup, untuk mewujudkan pemilu bersih dan berintegritas bukan hanya menjadi tanggung jawab KPU dan Bawaslu semata, namun juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat, disamping penyelenggara pemilu yang juga wajib menjaga intergritas, independen, serta bersikap adil.
“Melalui kegiatan ini mari bersama kita cegah money politics maupun politisasi SARA,” ajaknya. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.