BPS Mesuji Terjunkan Puluhan Petugas Sensus Penduduk

Mesuji, Warta9.com – Badan Pusat Statistik (BPS) Mesuji, menerjunkan puluhan Petugas Pendata Lapangan (PPL), Koordinator Tim (Kortim) dan Koordinator Sensus Kecamatan (Koseka) yang tersebar di seluruh kabupaten itu, Senin (30/05/2022).

Para PPL dan Kortim tersebut akan melaksanakan tahapan demi tahapan Sensus Penduduk Long Form 2020 (LF-SP2020) atau biasa dikenal dengan sebutan Sensus Penduduk 2020 lanjutan.

Adapun tahapan sensus penduduk tersebut terbagi menjadi dua tahapan yaitu, pemutakhiran data Penduduk (Updating) yang menggunakan dokumen penduduk mulai tanggal 15 Mei 2022 hingga 31 Mei 2022, dan tahapan Pendataan/Cacah penduduk menggunakan Kuesioner Long Form mulai tanggal 1 Juni 2022 hingga 30 Juni 2022.

Saat ini, yang sedang dilaksanakan adalah tahapan Updating dengan dokumen penduduk 2020. Updating tersebut ditargetkan menyasar kepada 420 blok sensus di tujuh Kecamatan Kabupaten Mesuji. Sedangkan satu blok sensus terdiri dari 120 hingga 180 rumah tangga atau bangunan sensus tempat tinggal.

Setelah melaksanakan Updating, selanjutnya satu bulan berikutnya mulai dari 1 Juni 2022 akan dilaksanakan Pendataan/Cacah Penduduk menggunakan Kuesioner Long Form langsung pada suatu aplikasi milik Badan Pusat Statistik.

Kepala BPS Kabupaten Mesuji, Zulkifli menerangkan, sensus penduduk dilaksanakan 10 tahun sekali. Saat ini merupakan pelaksanaan yang ke tujuh. Seharusnya dilaksanakan pada 2021, namun lantaran kondisi pandemi covid-19 sensus penduduk 2020 lanjutan ini harus tertunda.

“Sekarang kita melaksanakan Sensus tersebut dengan tetap memperhatikan aturan prokes yang berlaku. Tentunya dengan harapan melalui sensus ini akan didapatkan data statistik yang komprehensif, tidak hanya parameter Demografinya, tapi juga data-data lainnya yang lebih lengkap,” harapnya. (San)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.