Bupati Ogan Ilir Kukuhkan Pengurus Lembaga Pembinaan Rumah Tahfidz

Ogan Ilir, Warta9.com – Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir terus berupaya meningkatkan pembangunan di berbagai bidang, bukan saja sarana fisik melainkan juga pembangunan mental spiritual melalui bidang keagamaan.

Tujuannya untuk mewujudkan masyarakat yang religius, beriman, dan bertakwa serta berahlak mulia. Salah satunya melalui program satu desa satu diniyyah.

Guna mempercepat terealisasinya program tersebut, Bupati Ogan Ilir Ilyas Panji Alam mengukuhkan 105 orang Pengurus Lembaga Pembinaan Rumah Tahfidz Kabupaten Ogan Ilir di Gedung Serbaguna Caram Seguguk Tanjung Senai Indralaya Selasa, (17/03/2020).

Bupati Ogan Ilir mengungkapkan dalam sambutannya kehadiran rumah tahfiz ini diharapkan dapat menjadi mitra atau pendukung untuk program yang telah dilaksanakan oleh pemerintah tersebut.

Kepada pengurus rumah tahfiz yang dilantik dapat memberikan kontribusi yang baik bagi kehidupan beragama di Kabupaten Ogan Ilir.

Ilyas Panji Alam juga menyampaikan pendidikan agama harus dilakukan sedini mungkin kepada anak. “Orang tua adalah madrasah pertama untuk anak,” paparnya.

Setelah rangkaian proses pelantikan pengurus lembaga pembinaan rumah tahfiz dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Drs. KH. Solihin Hasibuan, M.Pd.I.

Keberadaan Rumah Tahfidz diharapkan dapat menjadi sarana dalam menekan angka buta aksara Qur’an dan menjadikan generasi mendatang cinta Al-Qur’an.

Setiap orang yang menghafal sebagian dari Al-Qur’an dan mendengar bacaan Al-Qur’an secara berkesinambungan pasti merasakan perubahan yang besar dalam hidupnya ujar KH. Solihin Hasibuan.

Acara ini dihadiri oleh Kabag Agama & Biro Kesra Setda Propinsi Sumatera Selatan DR. H. Sunarto, perwakilan Kajari Ogan Ilir, Perwakilan TNI/POLRI, Kepala KUA Ogan Ilir, Ketua MUI Ogan Ilir, Ketua BAZNAZ Ogan Ilir, perwakilan ICMI Ogan Ilir, perwakilan OPD di lingkungan Pemkab Ogan Ilir, Pimpinan Ponpes Madinatul Qur’an, dan santriwan/ santriwati dari perwakilan pondok pesantren di Ogan Ilir. (W9-indra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.