Chusnunia Hadiri Pengajian Akbar Muslimat NU Batanghari

Batanghari, Warta9.com – Bupati Lampung Timur Chusnunia memberikan arahan dalam acara Pengajian Akbar Triwulan Muslimat NU Ke-40 Putaran Ke-3 serta Halal Bihalal Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) Kecamatan Batanghari di Lapangan Merdeka Desa Banarjoyo Kecamatan Batanghari, Minggu (22/07/2018).

Pada acara yang mengangkat tema “Peran Penting Keluarga Besar Nahdlatul Ulama Dalam Membina Umat dan Generasi Bangsa” tersebut hadir pula Anggota DPRD Kabupaten Lampung Timur, Ahmad Basuki, Camat Batanghari, Rohiman, serta Kepala Desa se-Kecamatan Batanghari.

Selain menyampaikan rasa terima kasih terhadap masyarakat Batanghari atas usaha bersama masyarakat dan pemerintah dalam membangun Lampung Timur, dalam sambutannya Chusnunia juga menyampaikan bahwa saat ini Kabupaten Lampung Timur telah menjalankan Program Jum’at Sehat dimana program ini dimaksudkan salah satunya untuk memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis. Ia mengatakan bahwa bagi jemaah yang memiliki kelompok pengajian setiap hari jumat bisa menelpon atau sms ke Call Center Lampung Timur dengan nomor 081280171915.

“Sebagai kelembagaan kita juga punya Program Jum’at Sehat ke masjid-masjid gratis diperiksa kesehatannya dan lain sebagainya, tinggal telepon atau sms, laporkan saja ke Call Center, kita akan tindak lanjuti”.

Selain itu Chusnunia juga meminta kepada kepala desa terkait untuk dapat mendata masyarakat yang membutuhkan bantuan agar dapat dianggarkan dalam APBD Perubahan nantinya.

“Pak kades datanya monggo diajukan, untuk beras warga jompo kita akan anggarkan untuk membantu warga kita yang miskin, jompo dan sebagainya. Untuk anak yatim juga di data dan masukkan lewat camat, kita akan anggarkan untuk anak yatim juga di APBD Perubahan supaya tidak kelewatan, karena itu hak mereka, dan APBD itu uangnya rakyat kita harus kembalikan untuk rakyat,” ujar orang nomor satu di Lampung Timur tersebut.

Pada acara yang menghadirkan K.H Muhayat sebagai penceramah tersebut dilakukan pula bakti sosial yakni pemeriksaan kesehatan gratis dengan menghadirkan dr. Jihan Nurlela Chalim. (W9-joko)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.