Danbrigif 4 Mar/BS Beri Kuliah Umum Kesadaran Bela Negara di Universitas Teknokrat

 

Danbrigif 4 Mar/BS Kol Mar Supriadi Tarigan didampingi Rektor UTI HM. Nasrullah Yusuf memberi keterangan kepada wartawan usai memberi Kuliah Umum Kesadaran Bela Negara di Universitas Teknokrat Indonesia. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Komandan Brigif 4 Marinir/BS Lampung Kolonel Mar. Supriadi Tarigan, SIP, MM, memberi kuliah umum kepada mahasiswa baru Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) yang sedang mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun akademik 2024/2025, di Gelanggang Mahasiswa Dr. HM. Nasrullah Yusuf, kampus setempat, Kamis (19/9/2024).

Bacaan Lainnya

Danbrigif 4 Marinir/BS Kol Mar. Supriadi menekankan pentingnya generasi muda tentang Kesadaran Bela Negara dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

Karena sebagai warga negara yang baik, hendaknya jangan luntur untuk mencintai tanah air Indonesia.

Sebagai bangsa kita semua, terutama TNI bertugas untuk mempertahankan keamanan bangsa dan negara kita jangan sampai ternodai atau terlepas dari segala kemungkinan yang tidak diinginkan akan terjadi.

Saat ini, memang pengaruh terhadap stabilitas keamanan tidak kelihatan. Namun, yang perlu diwaspadai bahwa negara-negara luar saat ini sedang mempengaruhi negara kita dengan proxy cyber segala macam salah satunya melalui teknologi untuk melemahkan mental kita sebagai generasi penerus.

Seperti generasi muda kita dengan perkembangan Teknologi Informasi dengan namanya fitur-fitur tampilan aplikasi-aplikasi yang ada di media sosial sekarang itu tidak semuanya baik ada hal-hal yang banyak juga hal-hal yang dapat melunturkan kebutuhan kita sebagai generasi muda kebutuhan kita sebagai generasi muda.

“Mari kita kuatkan mental kita terutama generasi muda dalam bela negara,” ujar Danbrigif 4 Mar/BS Kol Mar Supriadi Tarigan.

Danbrigif 4 Mar/BS menjelaskan, generasi muda perlu tahu bahwa Bela Negara ada empat unsur yaitu; Cinta tanah air, Kesabaran berbangsa dan bernegara, Pancasila sebagai Ideologi Negara. Rela berkorban untuk bangsa dan negara, serta memiliki pengetahuan awal dalam membela negara.

Kol Mar Supriadi menyambut baik Universitas Teknokrat Indonesia dalam membekali mahasiswa pentingnya Bela Negara. Karena derasnya pengaruh teknologi informasi dapat mempengaruhi generasi muda. Danbrigif 4 Mar/BS sangat mendukung kegiatan ini karena merupakan salah satu Cinta NKRI.

Sementara itu, Rektor UTI Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, mengucapkan terimakasih kepada Komandan Brigif 4 Mar/BS yang telah meluangkan waktunya memberikan semangat kepada mahasiswa baru terkait Bela Negara.

Nasrullah juga sangat setuju, bahwa generasi muda harus dibekali tentang wawasan bela negara agar tertanam dalam diri mereka cinta NKRI. (W9-jm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.