Didampingi Sejumlah Tokoh Golkar, Airlangga Kembalikan Formulir Pendaftaran

Jakarta, Warta9.com – Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, resmi mengembalikan formulir pendaftaran, Senin (2/12/2019). Didampingi Dr. Azis Syamsudin, Agun Ginandjar Sudarsa, dan sejumlah pengurus Golkar.

Juru bicara Panitia Penyelenggara Munas Partai Golkar 2019, Christina Aryani mengatakan, sudah ada 9 nama yang mengambil formulir pendaftaran. Dari 9 nama tiga orang yang telah mengembalikan berkas pendaftaran yaitu ; Ridwan Hisjam, Ali Yahya dan Airlangga Hartarto.

Christina mengatakan, batas akhir pengembalian berkas formulir Senin (2/12), pukul 22.00 WIB.

Sedangkan 9 kader Golkar yang telah mengambil formulir yaitu, Airlangga Hartarto, Bambang Soestyo, Indra Bambang Utoyo, Agung Gunandjar Sudarsa, Ridwan Hisjam, Ali Yahya dan lain-lain.

Senin pagi, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengambil formulir pendaftaran calon ketua umum (caketum) Golkar. Airlangga mengambil formulir diwakili oleh Anggota Tim Sukses, Happy Bone Zulkarnain.

Pengambilan formulir sendiri dilakukan di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Nelly Murni, Slipi, Jakarta Barat, Senin (2/12/2019). Happy membawa surat kuasa dari Airlangga untuk mengambil formulir pendaftaran.

Happy berharap agar Munas nantinya betul-betul demokratis tapi penuh persaudaraan. Dia ingin Munas menjadi tonggak sejarah Golkar yang dijalankan dengan solid dan kompak.

“Kami di sini sama-sama dengan kawan-kawan di sini dengan satu harapan agar munas ini, agar betul-betul munas yang demokratis, tapi penuh persaudaran dan persahabat. Kami ingin munas ini menjadikan tonggak sejarah baru bahwa Partai Golkar bisa solid dan kompak untuk membawa masa depan Indonesia yang lebih baik,” ujarnya

Happy ingin Munas Golkar nantinya berjalan dengan sejuk. Meski Munas penuh persaingan, dia berharap penuh persaudaraan dan soliditas. “Oleh karena itu kami ingin mengingatkan untuk kita semua bahwa Partai Golkar adalah partai yang bekuasa, kami bisa bersaing tapi dengan persahabatan,” sebut Happy.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Golkar, Ridwan Hasjim, menjadi yang pertama maju sebagai calon ketua umum Partai Golkar. Ridwan menargetkan bisa membawa Partai Golkar memperoleh 20 persen kursi parlemen di tahun 2024. “Visi saya adalah sinergi kader Partai Golkar membangun negeri,” kata Ridwan. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.