Diduga akan Melakukan Balap Liar, Puluhan Pelajar Diamankan Polisi

Puluhan remaja diamankan polisi diduga akan melakukan balap liar tengah malam di Bandarlampung. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Diduga hendak melakukan balap liar, puluhan remaja yang berstatus pelajar diamankan Tim Patroli Gabungan dari Polda, Brimob dan Polresta Bandarlampung.

Tim Patroli mengamankan sekelompok remaja saat melakukan tes motornya. Mereka diduga akan menggelar balap liar, Minggu (29/1/2023) dini hari.

Tim Patroli terdiri dari gabungan Sat Samapta Presisi Polresta Bandarlampung, Dit Samapta Polda Lampung, Sat Brimob, Sat Rekrim, Sat Intel, Sat Narkoba serta jajaran Polsek.

Kabag Ops Polresta Bandarlampung Kompol Oscar Eka Putra mengatakan, 21 remaja diamankan petugas pukul 02.00 Wib saat berkumpul di pelataran parkir Indomaret DRIVE THRU jalan ZA. Pagar Alam Kelurahan Gedong Meneng Baru Kecamatan Rajabasa.

“Selain belasan remaja, kita juga mengamankan 15 unit motor yang kita duga mereka akan melakukan aksi balap liar di seputaran jalan Teuku Umar,” ujar Kompol Oscar.

Puluh remaja yang masih pelajar dari berbagai SMA, MA dan SMK yang diamankan yaitu, TA, PA, RS, RG, FA, MS, RW, RZ, AS, MR, BA, MR, RA, FA, IF, MR, DN, DP, YA, FM dan TK.

Kompol Oscar Eka Putra, menjelaskan, para remaja tersebut tergabung dalam kelompok bernama Home Garage. Mereka sering melakukan aksi balap liar di seputaran Bundaran Tugu Raden Intan sampai Fly Over Rajabasa.

Saat dilakukan introgasi, mereka menjawab hanya iseng-iseng saja sekaligus malam minggu. Mereka mengaku hanya ingin menguji sepeda motor yang sudah dimodifikasi dan tidak melakukan taruhan.

Puluhan remaja tersebut berikut motornya diamankan ke Polresta untuk didata dan diminta kelengkapan berkendara. “Sementara mereka kami amankan di Mapolresta. Selajutnya akan dilakukan pendataan dan pembinaan,” imbuh Kompol Oscar.

Berdasarkan pendataan para pelajar ini dari sejumlah sekolah antara lain; MAN 1 Bandarlampung, MAN 2 Bandarlampung, SMKN 5 Bandarlampung, SMAN 10 Bandarlampung, SMA Yadika Natar, SMK BLK, SMA Global Madani, SMKN 4 Bandarlampung, SMA Perintis 2 Bandarlampung, MAS Perkemas. (W9-jm)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.