Dosen Universitas Teknokrat Laksanakan PkM di SMA Teladan Way Jepara Lamtim

Kepala SMA Teladan Way Jepara Riyanto dan dosen UTI Heri Kuswoyo melakukan penandatangan Nota Kesepahaman. (foto : ist)

Lampung Timur, Warta9.com – Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) PTS Terbaik ASEAN, terus menerjunkan para dosen dan mahasiswanya di sekolah-sekolah di Provinsi Lampung dengan berbasis Keterampilan Teknologi, Komunikasi.

Kali ini dosen dibantu mahasiswa melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) di SMA Teladan Way Jepara Lampung Timur, pada Sabtu (28/1/2023).

PkM di sekolah dilakukan oleh dosen UTI sebagai bentuk pembelajaran dan penelitian terhadap siswa dan siswi khususnya SMA Lampung Timur.

Kepala SMA Teladan Way Jepara, Riyanto, SE, menyambut langsung kehadiran tim PkM Universitas Teknokrat Indonesia.

Riyanto, sangat berterimakasih dan mengapresiasi kegiatan PkM UTI di SMA Teladan Way Jepara. Kegiatan tersebut menurut dia sangat bermanfaat karena telah membuka wawasan dan melatih siswa/i SMA Teladan Way Jepara dalam public speaking dan Teknologi.

Riyanto juga berharap ke depannya kegiatan tersebut akan tetap ada dan kerjasama antara UTI dan SMA Teladan Way Jepara tetap terjalin. Kedua belah pihak SMA Teladan Way Jepara dan UTI menjalin kerjasama ditandai dengan penandatangan Nota Kesepahaman.

Dosen UTI Dr. Heri Kuswoyo, mengatakan, dalam PkM ini dosen Universitas Teknokrat Indonesia memberikan beberapa materi terkait Metaverse kepada siswa dan siswi SMA Teladan Lampung Timur.  “Metaverse adalah alam semesta dalam konsep virtual yang penggunanya memiliki akses avatar digital yang memungkinkan mereka hidup, beraktifitas dan berinteraksi satu sama lainnya dalam kehidupan sehari-hari di dalam dunia digital,” kata Heri.

“Toothpick adalah sebatang kayu kecil, materi yang disampaikan pada kegiatan ini yaitu desain dan merakit jembatan mini yang menggunakan Tooth Pick. Sedangkan English For Public Speaking adalah Kegiatan komunikasi lisan yang dilakukan secara langsung dimuka umum atau dihadapan sekelompok orang baik dalam situasi formal atau non formal, tujuannya untuk menguasai pengetahuan dan sastra inggris,” ujarnya.

Tim Universitas Indonesia menjelaskan, dengan adanya kegiatan tersebut siswa dan siswi tidak hanya mendapatkan materi terkait metaverse melainkan juga mendapatkan pengalaman melihat objek dalam metaverse. “Siswa dam siswi juga sangat antusias serta bangga karna mereka memiliki kesempatan untuk mencoba secara bergiliran dan menyampaikan hasil dari pembelajaran kepada teman lainnya.Sedikit banyak mereka mendapatkan tambahan ilmu dari kegiatan tersebut,” pungkas Heri.

Kegiatan PkM ini terlaksana dan didukung oleh Yayasan Pendidikan Universitas Teknokrat Indonesia, Rektor, Wakil Rektor, Dekan, Bapak/Ibu Dosen serta Tim Mahasiswa lainnya.

Materi yang diberikan dalam PkM terdiri; English For Public Speaking, Thootpick, dan Metaverse. “Terima kasih kepada Yayasan Pendidikan Teknokrat, Bapak Rektor, Wakil Rektor, Dekan, dan bapak ibu dosen serta tim mahasiswa yang telah mendukung terlaksananya kegiatan PkM ini. Tak lupa kami juga mengucapkan terimakasih kepada Kepala SMA Teladan Way Jepara dan para dewan guru yang telah telah menerima kami dengan baik,” tambah Heri.

Dosen yang terlibat dalam PkM di SMA Teladan Way Jepara yaitu; Mr. Heri Kuswoyo, Mr. Ingatan Gulo, Miss. Dina Amelia, Dian Pratiwi, Donaya Pasha
dan Tim Mahasiswa. (W9-jam)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.