DPRD Metro Desak Walikota Sediakan Fasiltas Umum Penyandang Disabilitas

Metro, Warta9.com – Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Metro, Yulianto, Rabu (4/12/2019) mendesak Pemerintah Kota Metro agar segera menyediakan fasilitas umum bagi anak-anak penyandang disabilitas.

Menurut Anggota Dewan dua periode itu, penyedian fasilitas umum bagi anak penyandang disabilitas itu merupakan konsekuensi dari pengesahan Peraturan Daerah (Perda) tentang disabilitas. Sehingga Pemerintah Kota Metro punya kewajiban untuk menyediakan fasilitas umum yang sangat dibutuhkan bagi penyandang disabilitas untuk bisa bersosialisasi dengan lingkungan yang ramah.

“Saya berharap, Pemerintah Kota Metro dalam hal ini Walikota bisa mewujudkan Kota Ramah Anak dan ramah disabilitas, karena ini amanat Perda yang telah disahkan, tidak ada pilihan kecuali Pemerintah Kota Metro mewujudkan fasilitas umum yang dibutuhkan tersebut,” katanya.

Menurut alumni Fakuktas Ekonomi  Unila itu, sejauh ini Kota Metro belum menyediakan fasum bagi para penyandang disabilitas. Karena itu, dewan mendorong pemerintah untuk menyediakan fasum tersebut.

“Kita sudah mengesahkan Perda tentang disabilitas ini. Penganggaran pun juga kita berikan dukungan. Namun memang perlu ada sinergitas antara dinas lainnya,” katanya Rabu (04/12/2019).

Yulianto mebambahkan untuk di wilayah Kota Jakarta fasum bagi penyandang disabilitas meski Kota Metro merupakan Kota kecil bukan tidak mungkin hal ini dapat diwujudkan.

“Dalam hal ini Walikota harus bisa mensinergikan antara dinas yang satu dengan dinas lainnya untuk mewujudkan masalah ini,” pungkasnya. (W9-joko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.