Bangunan Rusak Parah, Sekolah di Sarolangun Ini Harap Respon Pemkab

Kondisi gedung Sekolah Dasar Negeri No. 65/VII.

Jambi, Warta9.com – Kondisi bangunan Sekolah Dasar Negeri No. 65/VII di Desa Batu Penyabung, Kecamatan Bahtin VIII, Kabupaten Sarolangun sangat memprihatinkan.

Atap gedung, plafon dan tembok sekolah tersebut sudah rusak berat dimakan usia.

Kepala Sekolah SDN No.65 Desa Batu Penyabung Ahmadi mengatakan, rusaknya gedung tempat para guru berkantor itu sudah sangat memprihatinkan sejak lama.

Selain tidak nyaman, gedung yang sudah lapuk itu dikhawatirkan akan membahayakan puluhan tenaga pendidik itu.

Terkait kondisi gedung itu, lanjut dia, pihaknya telah mengajukan berulang kali, namun hingga kini belum ada respon dari Pemkab Sarolangun melalui Dinas Pendidikan.

Untuk itu dia berharap, tahun 2022 perbaikan gedung itu segera terealisasi.

“Sudah berulang kali kami ajukan, namun hingga kini belum juga terealisasi. Kami berharap perbaikan gedung sekolah itu bisa direalisasikan tahun depan ini. Jika tidak, kaki khawatir bisa membahayakan dewan guru,” harapnya. (W9-Dh)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.