Hari Pancasila, Umar Ahmad Ikuti Upacara Virtual Bersama Presiden RI

Panaragan, Warta9.com – Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad mengikuti upacara peringatan hari lahir Pancasila secara virtual zoom meeting, di Ruang Rapat Bupati, Selasa (01/06/21).

Selain Bupati, kegiatan tersebut juga diikuti oleh Forkopimda dan beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Tubaba menggunakan pakaian adat daerah.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dan diikuti seluruh pemerintahan se-Indonesia, mengingat hari lahir Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Juni.

Dalam arahan Presiden RI Ir. H. Joko Widodo menegaskan, walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia ini berdiri, namun tantangan yang dihadapi tidaklah semakin ringan, Globalisasi dan interaksi antar belahan dunia serta meningkatkan kesamaan pandangan dan kebersamaan.

“Yang harus kita waspadai adalah meningkatnya rivalitas dan kompetisi, termasuk rivalitas antar pandangan, rivalitas antara nilai-nilai, dan rivalitas antar ideologi,” kata Jokowi.

Perkembangan ilmu masih kata dia, pengetahuan dan teknologi juga mempengaruhi lanskap kontestasi ideologi. Revolusi industri yang telah menyediakan berbagai kemudahan dalam berdialog dalam interaksi dan berorganisasi dalam skala besar lintas negara.

Selain itu, orang nomor satu di Indonesia itu meminta untuk menjadikan Pancasila sebuah pondasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkeIndonesiaan.

“Mari bersama bersatu padu serta bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia maju yang kita cita-citakan,” imbuh Jokowi.

Dipenghujung arahannya, dia mengucapkan selamat memperingati hari lahirnya Pancasila kepada masyarakat Indonesia dan membumikannya dalam kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa, dan Bernegara. (W9-Nan)

Pos terkait