Imam Mahrudi Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila

Tegal, Warta9.com – Kepengurusan Pimpinan Anak Cabang  (PAC) Pemuda Pancasila menyelenggarakan pemilihan pimpinan anak cabang masa bakti 2019-2021, di Aula Kelurahan Tegal Sari, Kota Tegal, Minggu (22/9).

Majelis Pimpinan Cabang  (MPC) Aminudin Suseno, SH berharap setelah terpilih PAC yang baru bisa memberikan tempat untuk para anak ranting. Selain itu juga bisa pembawa nama pemuda pancasila yang bersih dan berkembang sampai ke pusat.

Dalam pemilihan Pimpinan Anak Cabang (PAC) kali ini cuma diikuti calon tunggal yaitu Imam Mahrodi, secara langsung dari pimpinan sidang Dwi Eri, SPd dan kesepakan para peserta sidang menentukan Imam Mahrudi sebagai pimpinan anak cabang (PAC) terpilih.

Pimpinan anak ranting (PAC) terpilih Imam Mahrudi mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan senior -senior kepengurusan pemuda pancasila untuk meminta pelajaran-pelajaran supaya nantinya dalam menjalankan tugas ini bisa bertanggung jawab dan bisa lebih baik.

“Untuk semua anak ranting nantinya kami akan lebih memperhatikan dalam kegiatan apapun supaya kedepannya bisa lebih baik, dan mudah-mudahan bisa meningkat kepengurusan yang baru kami jalankan ini bisa berkembang maju di bandingkan kepengurusan yang lama,” imbuhnya. (Sholeh)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.