JK dan Erick Thohir Jadi “Komandan” Kampanye Jokowi-Ma’ruf Amin

Jakarta, Warta9.com – Bakal Calon Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan pengusaha Erick Thohir sebagai ketua tim kampanye nasional untuk memenangkan Pilpres 2019. Penunjukan Erick Thohir ini telah disetujui oleh sembilan partai pendukung Jokowi-Ma’ruf. Sementara itu, Ketua Dewan Pengarah Wapres Jusuf Kalla.

“Bismillah. Saya dan Prof Ma’ruf Amin telah mendaftarkan diri ke KPU, juga dengan ketua partai, Sekjen-sekjen partai, relawan dan masukan dari banyak tokoh. Dan pada sore hari ini perlu saya mengumumkan bahwa ketua dewan pengarah tim kampanye nasional adalah Bapak Haji Jusuf Kalla. dan ketua tim kampanye nasional adalah Bapak Erick Thohir,” kata Jokowi, Jumat (7/9/2018).

Terkait penunjukan dirinya menjadi ketua Tim Kampanye Joko Widodo-Ma’ruf Amin, Erick mengatakan, alasan ditunjuknya ia sebagai ‘komandan’ kampanye lantaran Jokowi melihat rekam jejaknya sebagai pengusaha yang malang melintang di berbagai bisnis.

Jokowi menyebutkan Erick sebagai pengusaha sukses, baik pemegang saham klub Inter Milan dan juga pemilik sebuah media. “Saya diminta sumbangsih dari segi manajemen dan pikiran. Saya mesti banyak belajar yang sudah jauh berpengalaman. Tapi di sini kan kuncinya bagaimana manajemen yang lebih saya pahami,” kata Erick di Posko Rumah Cemara, Jakarta, Jumat (7/9/2018).

Erick belum banyak menawarkan program-program kampanye apa pun kepada Jokowi maupun Ma’ruf. Hanya dia mengatakan, dipilihnya ia untuk melengkapi strategi politik yang akan banyak diisi oleh kader partai pendukung.

“Saya lihat ini sebuah tantangan besar, tapi juga sebuah amanah yang harus memang kita laksanakan sesuai visi-misi dan tentu track record yang pernah ada di Pak Joko Widodo selama ini,” kata dia.

Erick pun berjanji, siap membantu pasangan petahana ini menuju periode keduanya. Ia melihat, kepemimpinan Jokowi-Jusuf Kalla dari empat tahun belakangan perlu dilanjutkan.

“Kalau beliau mengarahkan sangat sederhana. Bahwa tentu kami panitia bekerja tidak hanya untuk beliau. Tapi bagaimana juga untuk rakyat ke depan, itu terpenting,” kata dia.

“Apa yang saya lihat dari Pak Joko Widodo sendiri, kekuatan beliau sebagai hati nuraninya untuk rakyat dan untuk membangun Indonesia. Itu menjadi pilihan saya,” tambah Erick. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.