Kabid Humas Polda Lampung Dsambut Hangat oleh Ketua DPRD Provinsi

Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad memberi cinderamata kepada Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Suatu penghormatan yang luar biasa, kunjungan Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, diterima langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay, SH, MH.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad didampingi Kasubbid Penmas (Kepala Sub Bidang Penerangan Masyarakat) AKBP Rahmat Hidayat beserta personil staf Bidhumas, berkunjung ke Kantor DPRD Provinsi Lampung, Selasa (18/1/2022).

Bertempat di ruang Ketua DPRD Provinsi Lampung, Kabid Humas disambut hangat oleh Ketua DPRD Mingrum Gumay, bersama Kabag Fasilitasi Aspirasi Humas Soleha HY, Kasubbag Protokol Dedhi Irawan, Kasubbag Fasilitasi Aspirasi Masyarakat Ferrari Khadafi dan beberapa personil staf Sekretariat DPRD Provinsi Lampung.

Ketua DPRD Mingrum Gumay memulai perbincangan dengan mengucapkan selamat datang kepada Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kabid Humas beserta rombongan. Sebelumnya Ketua DPRD memperkenalkan beberapa staf Sekretariat DPRD yang turut menyambut kedatangan Kabid Humas di ruang kerja Ketua Dewan.

Beberapa penyampaian Ketua DPRD di sambut baik oleh Kabid Humas Polda Lampung diantaranya lebih mempererat hubungan silaturahmi yang baik, karena dengan hubungan yang baik maka tujuan bersama untuk memajukan Provinsi Lampung akan lebih mudah.

Kombes Pol Pandra mengatakan, tujuan silaturrahmi ke Dewan seperti apa yang telah disampaikan oleh Ketua DPRD Mingrum Gumay, yaitu bagaimana kita sama-sama mewujudkan Provinsi Lampung yang aman nyaman dan kondusif. Sehingga investor dapat merasa nyaman berinvestasi di Provinsi Lampung.

“Kami juga ingin bertukar informasi melalui media Humas Sekretariat DPRD, sesuai program Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tentang manajemen media. “Jadi peran humas tidak hanya membuat berita tentang kasus-kasus kriminal saja, tetapi kita mampu memberikan edukasi pada masyarakat tentang wawasan kebangsaan, cinta tanah air dan anti terhadap gerakan yang mengarah kepada radikalisme,” ujar Kombes Pol Pandra

Satu hal yang menarik disampaikan oleh Kombes Pol Pandra, bahwa dalam majalah Tribrata Polda Lampung, yang biasanya distribusikan khusus internal Polda Lampung, kedepannya kami juga ingin memasukkan majalah tersebut ke bagian humas DPRD dan di dalamnya kami juga ingin mengisi kegiatan bersama dengan jajaran staf DPRD Provinsi Lampung.

“Dalam kunjungan ini kami juga menyampaikan amanah dari Bapak Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno terkait penanganan Covid-19, TNI dan Polri sebagai ujung tombak penanganan Covid-19 dan penegakkan disiplin protokol kesehatan. Bapak Kapolda berpesan pada kita semua, apabila bepergian keluar negeri baik dalam rangka dinas maupun pribadi, sekembalinya dari bepergian tetap menjalankan aturan dari pemerintah yaitu menjalani tahapan karantina,” tutup Kombes Pol Pandra. (W9-jam/ars)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.