Kader PDIP Bandarlampung Demo Eva Dwiana

Bandarlampung, Warta9.com – Aksi bagi-bagi beras yang dilakukan kader PDIP Lampung Eva Dwiana, mengundang reaksi protes dari kader PDIP Bandarlampung.

Belasan orang yang terdiri pengurus PAC dan Ranting ini menggelar demo di kantor DPC PDIP Bandarlampung Jl. M. Noer, Minggu (19/4/2020). Mereka menyuarakan ketidakadilan dan loyalitas Eva Dwiana terhadap partai.

Salah seorang pengurus PAC PDIP Telukbetung Selatan Aisyah mengatakan,
para kader ini melakukan demo internal partai. Dimana kader PDIP anggota DPRD Lampung Eva Dwiana yang akan mencalonkan diri sebagai calon walikota tidak melibatkan kader partai di bawah. Contohnya saat membagi-bagi beras akibat dampak dari Covid-19, yang dilibatkan hanya jajaran ketua, sekretaris dan bendahara (KSB).

Aksinya kekecewaan kader PDIP ini disampaikan dalam bentuk tulisan di poster dari kertas karton antara lain berbunyi ; Mana Loyalitasmu Bunda Eva, jangan pilih kasih, Bunda Eva tidak adil, kenapa hanya KSB yang dibagi, Kami juga pengurus penting, dan tulisan lainnya.

“Kami demo masalah masalah di intetnal partai, karena Bunda Eva membagi kan beras tidak merata yang dibagi kan hanya KSB saja. Sementara kami juga kader,” ujar Aisyah.

Sementara itu, Wakil Ketua DPC PDIP Bandarlampung Dedy Yuginta yang menerima aksi kader mengatakan, mereka melakukan aksi karena ada pembagian beras dari kader partai sementara ada kader-kader partai tidak dilibatkan dan kebagian. “Aspirasi mereka kami tampung dan akan kami sampaikan ke Ketua DPC,” ujar Ginta. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.