Kapolresta dan Dandim 1611 Badung Kunjungi KPU Kota Denpasar

Denpasar, Warta9.com – Gelaran pemilu 2019 sudah mendekati. Guna tercipta keamanan dan kenyamanan selama masa pemilu nanti, Polresta Denpasar bekerja sama dengan TNI dalam rangka pengamanan berjalannya pesta demokrasi yang akan berlangsung pada bulan 17 April 2019 mendatang.

Bersama dengan Dandim 1611 Badung Letkol Handoko Yudho Wibowo, Kamis (28/03/2019). Kapolresta Denpasar Ruddi Setiawan kunjungan kerja ke kantor KPU Kota Denpasar di Jl. Raya Puputan Renon Denpasar.

Kunjungan kerja ini merupakan bentuk sinergitas Polri dengan TNI dalam upaya memastikan keamanan wilayah menjelang pencoblosan pada 17 April 2019.

“Sinergitas kami TNI Polri dalam upaya menjaga keamanan wilayah menjelang Pemilihan Umum 17 April 2019, kami melaksanakan koordinasi dengan KPU dan Bawaslu Kota Denpasar,” kata Kapolresta Denpasar Kombes Ruddi Setiawan.

Kedatangan Kapolresta Denpasar beserta rombongan disambut Komisioner Ibu Dewa Ayu Sekar Anggraeni, Sibro Mulissyi, I Made Windia dan Ni Ketut Darmayanti Laksmi.

“Kepolisian, TNI dan Bawaslu sudah sangat membantu baik pengamanan dan pengecekan para relawan yang bekerja saat ini dalam tahap pelipat logistik dan proses loading surat suara kedalam amplop,” ungkap Sibro Mulissyi kepada media.

“Sampai saat ini kendala kami mencari gudang yang luas dan memadai untuk menyimpan logistik agar aman dan dapat terpantau,” imbuhnya.

Lebih lanjut Kapolresta Denpasar dan Dandim menyampaikan kepada Komisioner KPU dan Bawaslu bahwa Polri khususnya Polresta Denpasar dan Dandim 1611 Badung telah siap mengawal dan mengamankan Pemilu serentak 2019 di wilayah Denpasar.

“Kami jajaran Dandim 1611 Badung dan Polresta Denpasar telah siap mengawal dan mengamankan jalannya Pemilu serentak 2019 dan kami akan terus berkoordinasi dengan KPU untuk kelancaran setiap tahapan pelaksanaan pemilu,” tegas dia.

Selain keamanan dan kelancaran pelaksanaan pemilu yang harus berjalan dengan aman, damai dan sejuk. Keberadaan surat suara yang akan nantinya digunakan saat pencoblosan juga merupakan hal yang sangat penting untuk dijaga keamanannya.

Oleh karena itu dalam kunjungan kerja kali ini, Kapolresta Denpasar sekalian memastikan bahwa surat suara yang akan digunakan aman terkendali.

“Memastikan keamanan dan pengecekan gudang logistik surat suara untuk pemilu 2019, merupakan bagian dari pengamanan yang harus dilakukan oleh TNI – Polri terhadap proses pemilu 2019 agar berjalan dengan aman, damai dan sejuk,” ungkap Ruddi. (W9-totok)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.