KONI Lampung Matangkan Persiapan Porprov 2026

banner 970x250

 

Ketua Harian KONI Lampung Amalsyah Tarmizi memimpin rapat persiapan Porprov 2026. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung, menggelar rapat pemantapan persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Lampung X/2026, Rabu (19/2/2025) pagi di Kantor KONI Lampung PKOR Way Halim Bandarlampung.

Bacaan Lainnya

Rapat yang dipimpim Ketua Harian KONI Brigjen TNI Purn Amalsyah Tarmizi, dihadiri oleh seluruh panitia persiapan. Membahas tentang persiapan dan pematangan kegiatan, yang rencananya berlangsung pada November 2026 mendatang.

Beberapa poin penting yang dihasilkan pada rapat tersebut diantaranya adalah (1) Cabang olahraga yang dipertandingkan merujuk pada PON baik PON yang akan datang maupun PON sebelumnya. (2) Cabang olahraga harus diikuti minimal oleh 8 Kabupaten/Kota (3) Nomor yang dipertandingkan minimal diikuti oleh 5 peserta. (4) Peserta atau atlet adalah asli putra daerah (Kabupaten/Kota) terkait, dibuktikan dengan E-KTP dan Domisili.

“Dalam waktu dekat KONI Provinsi akan mengundang, KONI Kabupaten yang menjadi tuan rumah. Tentunya akan membahas tentang kesiapan mereka sebagai tuan rumah, Minggu depan rencana pertemuannya,” kata Amalsyah.

Lebih lanjut Kahar menjelaskan, KONI sudah membentuk panitia persiapan Porprov X, sebagai langkah awal dalam menyukseskan pesta olahraga akbar Sai Bumi Ruwa Jurai ini. Panitia bertugas melakukan persiapan baik waktu dan tempat pertanding serta Pambukaan dan Penutupan.

“Panitia persiapan sementara sudah dibentuk. Langkah pertama adalah menyiapkan atau membuat kalender kegiatan, termasuk rencana program berjalan KONI,” katanya. “Kami juga akan melakukan peninjauan atau pengecekan, kepada calon tuan rumah. Baik tempat maupun lainnya,” lanjutnya.

Amalsyah menegaskan, KONI ingin Porprov X/2026 menjadi pelaksanaan terbaik sehingga pesta olahraga daerah ini, benar-benar menjadi pesta terbaik dan menjadi dasar Lampung, dalam menyiapkan diri menghadapi PON 2028 yang akan datang. (W9-man)

banner 970x250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.