Masyarakat Desa Karang Tanjung Minta Data Bansos Dipajang

Kepala Desa Karang Tanjung Lampung Tengah, Sutarjo bersama aparatur desa dan masyarakat saat diskusi terkait data Bansos

Gunung Sugih – Ratusan masyarakat Desa Karang Tanjung Kecamatan Padang Ratu, Kabupaten Lampung Tengah, mendatangi kantor desa untuk mempertanyakan transparasi data penyaluran bantuan sosial berupa BLT Kemensos, BLT DD, PKH terkesan tertutup.

Kehadiran warga dari sejumlah elemen itu menyusul belum adanya pemasangan daftar nama penerima bantuan sosial secara terbuka pada papan pengumuman, Selasa (19/5/2020). Dimana aparatur desa enggan melakukan transparansi kepada masyarakat.

Kedatangan Masyarakat Desa Karang Tanjung disambut oleh kepala desa Karang Tanjung, Sutarjo beserta Para Kaur, didampingi Badan Permusyawaratan Kampung, Aparatur Kecamatan Padang Ratu dan pihak aparat keamanan setempat.

Untung, salah seorang perwakilan warga masyarakat menyampaikan maksud kedatangan mereka menuntut apa yang menjadi keinginan warga desa Karang Tanjung untuk transaparasi data penerima Bansos agar tidak terjadi suudzon, katanya.

Sementara Sutarjo, Kades Karang Tanjung mengatakan data yang disampaikan kepada masyarakat belum valid. Sehingga untuk menyampaianya data tersebut pihak desa takut terjadi mis komunikasi kepada masyarakat.

“Data PKH memang sudah ada tapi belum valid, dan nanti Camat yang akan menjawab,” jelasnya.

Dalam pertemuan antara masyarakat dan aparatur desa itu, Kepala desa Karang Tanjung, Sutarjo tidak berkenan memberikan jawaban terkait data seperti yang diminta masyarakat untuk transparasi.

Masyarakat merasa belum mendapatkan kejelasan dari aparatur kampung terkait permintaan transparasi keterbukaan pembagian Bansos. Sehingga masyarakat desa Karang Tanjung akan melakukan upaya lebih lanjut demi mendapatkan keadilan. (W9-jon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.