Nasrullah Yusuf Harap Kerja Sama Universitas Teknokrat dengan Pemkot Bandarlampung Semakin Banyak untuk Kemaslahatan Masyarakat

banner 468x60
Rektor UTI HM. Nasrullah Yusuf memberi ucapan selamat kepada Eva Dwiana Walikota Bandarlampung. (foto : ist)

Jakarta, Warta9.com – Rektor Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA berkesempatan memberikan ucapan selamat kepada Walikota Bandarlampung Eva Dwiana saat serah terima jabatan dan ramah tamah di Hotel Movenpick, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Nasrullah mengatakan, Universitas Teknokrat yakin di bawah kepemimpinan Eva Dwiana di periode keduanya ini, Kita Bandarlampung bisa lebih baik.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Nasrullah menambahkan, Universitas Teknokrat terbuka untuk menjadi mitra Pemerintah Kota Bandarlampung di bawah kepemimpinan Eva Dwiana.

Nasrullah ingin ke depan bentuk kolaborasi dengan Pemkot Bandarlampung bisa lebih banyak dan mendatangkan manfaat riil untuk mahasiswa dan masyarakat.

Selama ini kerja sama Universitas Teknokrat dan Pemkot Bandarlampung terutama dengan Eva Dwiana memang erat. Beberapa kali Walikota Eva Dwiana datang menjadi narasumber acara akbar di Universitas Teknokrat. Termasuk hadir beberapa kali dalam kesempatan wisuda.

Universitas Teknokrat lanjut Nasrullah, juga setiap tahun menyalurkan bingkisan kepada duafa lewat Pemkot Bandarlampung. Bahkan, semasa pandemi Covid-19, Universitas Teknokrat juga memberikan sumbangsih yang besar untuk mengatasi pagebluk itu.

Nasrullah mengatakan, ke depan Universitas Teknokrat akan memberikan masukan kepada Pemkot Bandarlampung agar kemaslahatan program bisa lebih terasa di lapisan bawah.

Nasrullah juga akan mendorong mahasiswa khususnya dalam lembaga kemahasiswaan untuk selalu berpartisipasi dalam semua ajang yang digelar Pemkot Bandarlampung.

”Selamat bertugas untuk Bunda Eva Dwiana sebagai Walikita dan Bapak Deddy Amarullah Wakil Walikota Bandarlampung. Universitas Teknokrat Indonesia sebagai elalu siap memberikan kontribusi terbaik untuk kemajuan Kita Tapis Berseri,” ujar Nasrullah. (W9-jm)

Pos terkait