Pemdes Puding Fasilitasi Puskesmas Anggut Laksanakan Berobat Gratis kepada Warga

Warga tampak antusias mengikuti pemeriksaan gratis. foto (jhon/warta9)

Manna, Warta9.com – Pemerintah Desa Puding, Kecamatan Pino, Kabupaten Bengkulu Selatan, memberikan fasilitas kepada tenaga kesehatan Puskesmas Anggut guna melayani pengobatan gratis masyarakat, Selasa (29/5) di kantor desa setempat.

Kepala Desa Puding Yayan kepada Warta9.com mengatakan, kegiatan ini adalah kegiatan Puskesmas Anggut dan Dinas Kesehatan Kabupaten BS yang dipusatkan di desa kami dalam rangka pelayanan bergerak.

Momen saat mempertanyakan keluhan warga. foto (jhon/warta9)

“Pelayanan ini memantau dan mengobati warga yang sakit agar tidak jauh lagi ke puskesmas atau ke rumah sakit,” ujar Yayan.

Begitupun yang ditangani hampir seluruh penyakit mulai dari penimbangan berat badan, tensi darah serta mempertanyakan keluhan apa saja yang sering dialami oleh warga.

dr. Victor Necolas J Sinagga bersama tenaga kesehatan di Puskesmas Anggut melakukan cek up kepada warga secara bergilir dan melakukan pemeriksaan. Setelah diperiksa pasien akan diberikan resep obat.

Pengobatan gratis berjalan lancar seperti yang diharapkan pemerintah desa. foto (jhon/warta9)

Program pelayanan pengobatan bergerak ini untuk mendekatkan tenaga kesehatan terhadap warga yang menderita keluhan tentang kesehatan. Disamping itu dengan didatangi di kantor desa warga tidak dipungut biaya untuk mendatangi puskesmas atau rumah sakit.

“Pelayanan dan pengobatan ini tidak kami pungut biaya semuanya gratis jadi warga tidak perlu ragu. Untuk menjamin kesehatan warga kami akan selalu hadir
Bila warga sehat pasti desa akan lebih maju dan bisa bekerja dengan maksimal,” pungkasnya.

Dengan adanya Pelayanan Pengobatan bergerak ini warga merasa tertolong dan mengucapkan terima kasih. (W9-Jhon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.