Pemkab Tuba Raih Rekor Muri atas Program Kreatif Mandiri

Banjar Agung, Warta9.com – Program Kreatif Mandiri, Bergerak Melayani Warga (BMW) gagasan Bupati Tulang Bawang, Hj. Winarti SE, MH berihasil meraih rekor muri dari Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) atas rekor pemerintah kabupaten yang memberikan bantuan dana terbanyak untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Itu diketahui dalam seminar usaha ekonomi kerakyatan dan ekonomi kreatif Kabupaten Tulang Bawang yang bekersama dengan BUKALAPAK, di Panorama Resort Kecamatan Banjar Agung, Selasa (17/12/2019).

Hadir sebagai narasumber dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Koperasi dan UKM, Otoritas Jasa Keuangan, Fraktisi Online.

Selain itu, juga dilaksanakan pembukaan Festival Ekonomi Kerakyatan dan Ekonomi Kreatif, yang diikuti usaha kreatif mandiri dari 147 Kampung dan 4 Kelurahan di Tulang Bawang dan Instansi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lapangan Etanol Unit II.

Hal ini dilakukan untuk memberikan informasi bahwa Tulang Bawang adalah daerah yang kaya potensi perekonomian, banyak potensi yang memerlukan sentuhan, karena selama ini masyarakat telah memulai.

“Dengan sinergi kita semua, saya yakin kita bisa membangun Tulangbawang dengan baik, program BMW bantuan ekonomi kreatif pertama di Lampung yang berhasil meningkatkan pendapatan warga,” urainya saat seminar yang terlaksana atas gotong royong OPD bekerjasama dengan BUKALAPAK.

Atas program tersebut Pemkab Tuba mendapatkan Rekor Muri Dunia atas berkonsep dasar dari pembangunan. Sementara pembangunan sangat membutuhkan partisipasi masyarakat, pembangunan tidak hanya soal pembangunan infrastruktur, melainkan juga pembangunan keberdayaan masyarakat, baik sosial, budaya dan ekonomi.

Seiring dengan perkembangan zaman, berbagai persoalan dan tantangan perlu dijawab dengan suatu terobosan baru (kreatif), kesejahteraan masyarakat Kampung dapat tercapai jika ditopang dengan kemandirian, terutama kemandirian ekonomi, disinilah peran Program Kreatif Mandiri BMW.

Program ini yang mendorong adanya gerakan dari, oleh dan untuk masyarakat guna menumbuhkan kreatifitas dalam memanfaatkan potensi dan pranata sosial khas yang ada, dalam rangka peningkatan keberdayaan sosial ekonomi masyarakat untuk mencapai kemandirian.

“Tujuan dari program ini untuk memberdayakan masyarakat. Sehingga masyarakat dapat berperan aktif dalam setiap proses pembangunan daerah dalam ikatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Saya mengajak kebersamaan masyarakat Kampung untuk warganya mempunyai semangat membangun yang tinggi,” tutur wanita cantik pertama pemimpin Kabupaten berjuluk Sai Bumi Nenggah Nyappurini. (W9- Wan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.