Pemprov Lampung Buka Pasar Murah Bersubsidi Di Tubaba, Ibu-Ibu Sumringah Lihat Minyak Goreng

Tubaba, Warta9.com – Pemerintah Provinsi Lampung menggelar pasar murah bahan pokok bersubsidi di Kabupaten Tulangbawang Barat. Ratusan ibu-ibu sumringah mengikuti acara itu karena kedatangan ribuan bahan pokok, salah satunya minyak goreng yang menjadi incaran.

Pasar murah itu dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim (Nunik) di Pasar Tradisional Modern Pulung Kencana, Selasa (26/04/22). Bupati Tulangbawang Barat, Umar Ahmad menyambut baik bagian dari komitmen Pemprov Lampung itu.

Wagub Nunik diawal sambutannya menyampaikan, salam sayang untuk seluruh warga Tulangbawang Barat dari Gubernur Arinal Djunaidi. Ia menjelaskan, program pasar murah ini merupakan bentuk perhatian Gubernur Lampung terutama bagi ibu-ibu.

“Ini program yang sangat diperhatikan oleh pak Gubernur terutama memperhatikan ibu-ibu. Ini adalah bagian dari kita untuk bersama-sama pulih dan bangkit dari keterpurukan. Bangkit bersama, pulih bersama, kuat bersama,” ucap Nunik.

Kesiapan bahan pokok di Lampung terklaim terpenuhi kecuali kedelai. Dari itu, Pemprov Lampung memikirkan harga-harga sembako yang mulai merangkak naik. Nunik menilai, kenaikan acapkali terjadi di momen menyambut hari raya idul fitri.

“Kenaikan itu biasa terjadi asalkan tidak berdampak signifikan. Sebanyak 1500 paket sembako kita hadirkan di Tulangbawang Barat. Tetapi kita tidak melaksanakan disatu titik karena menghindari kerumunan,” tutur Nunik.

Terlebih, Nunik berharap di tahun 2022 dan seterusnya covid-19 dapat tertangani dengan baik serta booster mencapai target. Semua landai, agar mudik dapat berjalan dengan lancar.

Menutup sambutan, Nunik menghadiahkan pantun untuk warga Tulangbawang Barat, “Pagi-pagi pergi kesawah, mataharinya bersinar cerah, selamat belanja dipasar murah, harganya murah meriah ibu-ibu tersenyum merekah,” tutup Nunik.

Penyerahan paket sembako dan pelepasan penjualan minyak curah kepada masyarakat sesuai HET Rp.14.000,-/Liter juga secara simbolis dilakukan Wagub Nunik.

Selanjutnya, Wagub Nunik didampingi Bupati Umar Ahmad, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung, Elvira Umihanni, serta unsur Forkopimda Kabupaten Tulangbawang Barat meninjau harga-harga bahan pokok di pasar modern itu. (W9-Nan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.