Peringati HUT Ke-19, Pemkab Way Kanan Gelar Itsbat Nikah Terpadu

Way Kanan, Warta9.com – Itsbat Nikah Terpadu yang digelar di GSG Pemkab Way Kanan diikuti oleh 76 pasangan suami istri dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Way Kanan Ke-19, Selasa (10/04/18).

Wakil Bupati Edward Antony menyampaikan, Itsbat Nikah Terpadu merupakan program yang di gagas Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan bekerjasama dengan Pengadilan Agama, Kementerian Agama dan Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Way Kanan.

Pemberian bantuan secara hukum dan financial kepada masyarakat Way Kanan yang kesulitan secara administrasi dan ekonomi untuk mewujudkan pernikahan yang tercatat secara resmi.

“Untuk menjadikan pasangan suami istri syah dalam agama dan hukun harus melalui serangkaian persyaratan dan persidangan oleh Pengadilan Agama sampai dengan terbitnya akta itsbat nikah,” katanya.

Itsbat Nikah terpadu merupakan dukungan pemerintah Kabupaten Way Kanan untuk status pernikahan yang sudah syah secara agama namun belum mempunyai buku nikah atau pun belum tercatat secara administrasi pada Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian Agama.

Selain itu Wabup Way Kanan mengharapkan melalui pelaksanaan itsbat nikah ini, dapat memperkokoh ikatan keluarga yang “Mitsaqon Kholiddan”.

“Saya harap mampu menjadi pendorong bagi para calon mempelai untuk secara tertib mencatat pernikahnnya, agar syah secara Hukum Agama atau syari’at dan Sah atau tercatat oleh Negara,” harapnya. (Nia)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.