Perputaran Uang Dalam Festival UMKM Di Lampura Mencapai Rp 30 juta Per Hari

Kotabumi, Warta9.com – Festival UMKM dan Ekonomi Kreatif yang berlangsung selama tiga hari di pelataran parkir Stadion Sukung, Kotabumi, Lampung Utara, telah berakhir.

DPC Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Lampung Utara, yang memotori kegiatan itu mengaku, jika perputaran uang dalam kegiatan tersebut mencapai kisaran Rp 30 juta perhari.

“Setelah kita data dan dihitung, perputaran uang di festival ini hampir Rp 30 juta per hari,” ujar Abim selaku Ketua Pelaksana, Jumat (17/6/2022) malam.

Ditempat yang sama, Ketua DPC BMI Lampung Utara M. Aditya Hafizh Arafat, mengucapkan terimakasih kepada seluru pihak yang telah membantu terlaksananya event Festival UMKM dan Ekonomi Kreatif. Dimana dalam acara yang berlangsung sejak 15-17 Juni tersebut, diikuti perwakilan 23 kecamatan se-Lampung Utara.

Dirinya berharap, UMKM di Lampung Utara dapat dikelola lebih profesional dan terarah, sehingga menghasilkan dan meningkatkan pendapatan serta akan memberikan kontribusi yang dapat menunjang pembiayaan pembangunan secara nasional.

Itu dibuktikan, banyaknya produk olahan UMKM yang diminati masyarakat atau pengunjung.

“Terimakasih kepada semua pihak, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini, menambah semangat dan senantiasa bekarya untuk memajukan UMKM Kabupaten Lampung Utara,” tukasnya.

Sementara itu, Asisten III Pemkab Lampung Utara, Sofyan mewakili Bupati Lampung Utara mengatakan bahwa festival UMKM dan ekonomi kreatif yang diselenggarakan oleh DPC BMI Lampura telah berjalan sukses.

Atas nama Pemkab, dirinya mengucapkan terima kasih kepada DPC BMI Lampura yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut.

Menurutnya, melalui ajang festival UMKM dan ekonomi kreatif ini dapat mempromosikan dan memperluas jaringan relasi, dalam pemasaran usaha dan produk UMKM terutama untuk produk lokal kabupaten Lampung Utara.

“Saya berharap event seperti ini dapat terus diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya,” ujarnya. (Rozi/lam/avan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.