Polres Malang Salurkan Bantuan Air Bersih Kepada Warga

Malang, Warta9.com – Polres Malang patut di apresiasi, adanya krisis air di beberapa wilayah Kabupaten Malang membuat jajaran Polres turun langsung ke wilayah yang terdampak kekeringan. Tidak tangung-tanggung, Polres Malang mengerahkan mobil tangki, untuk mengangkut dan menyalurkan air bersih ke warga.

Mobil tangki yang biasa digunakan untuk menampung air, diisi sekitar 6.000 liter air bersih. Sasarannya diantaranya adalah di wilayah Desa Sumberoto, Desa Purwodadi, Desa Kedungsalam, Desa Mentaraman dan Kecamatan Donomulyo.

Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung mengatakan, pihaknya mengerahkan air bersih agar pasokan air ke warga bisa melimpah sehingga masyarakat tidak lagi kesusahan mendapatkan air.

“Air bersih mulai kita salurkan ke beberapa desa yang mana desa itu sedang krisis air. Kami juga tekankan Bhabinkamtibmas untuk selalu hadir ditengah masyarakat,” tuturnya, Kamis (1/8/2019).

Lebih lanjutnya Yade mengatakan, Polres Malang secara rutin turut andil dalam pemenuhan kebutuhan air bersih yang dibutuhkan masyarakat Kabupaten Malang.

“Iya, karena polisi harus selalu hadir di tengah masyarakat dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, terlebih disaat masyarakat membutuhkan,” tutur Yade.

Selain itu, menurut Yade, berkat kedekatan Bhabinkamtibmas Donomulyo dengan masyarakat, mobil tangki Polres Malang sudah menjadi langganan masyarakat Donomulyo untuk membantu dropping atau penyaluran air bersih kepada warga setempat.

“Saat ini mobil tersebut standbye di Polsek Donomulyo. Masyarakat setempat tinggal melapor kepada Bhabinkamtibmas, kapan mobil itu harus digeser ke Desa atau lokasi yang sedang membutuhkan air bersih,” ungkap Yade mantan Sekpri Wakapolri Spripim Kapolri.

Kendati demikian, senyum warga langsung sumringah melihat bantuan air bersih datang. Sambil membawa jurigen, mereka menyerbu mobil polisi guna untuk mendapatkan pasokan air bersih.

“Terimakasih sekali kepada Bapak – bapak Polisi khususnya Polres Malang, yang mana sudah memepedulikan nasib warga, dan atas bantuan air bersih ini kami bisa mandi, cuci pakaian dan peralatan dapur, semoga untuk Bapak – bapak Polisi sukses selalu dan senantiasa menjadi pelindung masyarakat dalam segi kebaikan apapun,” ucap salah satu warga yang mendapat bantuan air bersih. (W9-SO)

Pos terkait