Raihan Alfaridzi, Mahasiswa Universitas Teknokrat Ikuti Sertifikasi Cisco CCNA Rangkaian Kegiatan G20 di Bali

Raihan Alfarizi, mahasiswa UTI mengikuti kegiatan Sertifikasi Cisco CCNA di Bali. (foto : ist)

Bali, Warta9.com – Salah satu mahasiswa Universitas Teknokrat Indondonesia (UTI) Raihan Alfaridzi Kustiawan Prodi Informatika, yang mengikuti Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) angkatan 3, mengikuti kegiatan Sertifikasi Cisco CCNA (15-17 November 2022) di-Hotel Kuta Paradiso, Bali.

Kegiatan diselengarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Divisi/Posisi Cybersecurity Analyst.

Untuk bisa mengikuti kegiatan Sertifikasi Cisco CCNA di Bali yang merupakan rangkaian kegiatan G20, tidak mudah.

Sebab, dari ribuan mahasiswa Program MSIB, hanya 50 mahasiswa dari seluruh Indonesia dari progam MSIB dan mendapat kesempatan emas mengikuti rangkaian kegiatan G20 di Bali secara offline.

Para mahasiswa terpilih ini bisa langsung mengikuti kegiatan di Bali dengan pemateri yang sangat kompeten antara lain; Nadim Anwar Makarim (Menteri Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

I Made Adhi Wiryawan (Praktisi Keamanan Jaringan Komputer)
Elon Musk (CEO SpaceX, Tesla dan Twitter). “Terimakasih kami ucapkan kepada Pak Rektor, Dekan, Ka Prodi Universitas Teknokrat Indonesia telah mendukung kegiatan ini. Sehingga saya bisa mengikuti kegiatan ini,” ujar Raihan Alfaridzi, Senin (14/11/2022).

Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) angkatan 3 terbuka bagi mahasiswa yang memenuhi syarat.

Mendikbud ristek Nadim A Makarim menyampaikan materi. (foto : ist)

Pada periode ini Kemendikbudristek membuka kesempatan bagi lebih dari 19 ribu mahasiswa untuk melakukan magang dan studi di lebih dari 150 mitra yang lolos proses seleksi.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim mengungkapkan bahwa MSIB bukanlah program magang atau studi independen biasa. Mitra Industri yang menjadi rekanan untuk MSIB adalah perusahaan dan organisasi kelas dunia yang sudah terjamin kredibilitasnya. Sehingga mahasiswa mendapatkan bimbingan (mentoring) dari para ahli yang berpengalaman. (W9-jam)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.