Refocussing Anggaran, Wabup Lamsel Pandu Ikhlas Tak Pakai Mobil Baru

Lampung Selatan, Warta9.com – Pandemi Covid-19 memaksa pemerintah termasuk pemerintah daerah untuk lebih tepat penggunaan anggaran. Karena itu, hamoir semua sektor di pemerintahan melakukan penataan anggaran (refocussing anggaran).

Begitu juga di lingkungan Pemkab Lampung Selatan, yang terus melakukan refocussing anggaran atau penataan sektor keuangan. Alhasil, rencana pengadaan kendaraaan dinas (randis) Wakil Bupati (Wabup) Lamsel yang terpaksa harus ditunda sementara waktu.

Sebab, meskipun telah dianggarkan pada APBD 2021 ini, alokasi untuk pembelian kendaraan dinas (randis) mengalami pergeseran anggaran untuk penanganan Covid-19. Wakil Bupati Lamsel Pandu Kesuma Dewangsa rela tidak memakai mobil baru. Baginya urusan kesehatan masyarakat lebih penting dari pada mobil dinas.

Kepala Bagian Umum Sekretariat Kabupaten (Setdakab) Lamsel, Cahyadi mengamini hal tersebut. Pihaknya, memastikan telah mengajukan pengadaan randis pada tahun 2021 ini sebanyak dua unit untuk kendaraan roda empat, dan dua unit lagi kendaraan roda dua yang salah satunya untuk mobilitas Wabup Lamsel.

“Ya, pengadaannya tertunda. Karena ada pergeseran anggaran guna penanganan pandemi covid-19. Jadi, rencana pengadaan randis itu ditunda lebih dahulu untuk sementara waktu,” ungkap Cahyadi dikantornya, Senin (31/5) lalu.

Dia menerangkan, untuk rincian rencana pengadaan randis-randis itu antara lain, kendaraan roda empat jenis Sport Utility Vehicle (SUV) sebanyak dua unit dan kendaraan roda dua sebanyak dua unit.

“Totalnya ada empat unit untuk pengadaan randis. Dua unit mobil dan dua unit sepada motor,” terangnya tanpa menyebutkan jenis randis serta alokasi anggaran yang akan dibeli pada tahun 2021 ini.

Lebih lanjut dia mengatakan, pihaknya berencana akan kembali mengalokasikan anggarakan pengadaan randis tersebut pada APBD Perubahan tahun 2021 ini. “Ya, nanti kita akan anggarkan kembali pada APBD Perubahan tahun 2021 ini. Mudah – mudahan bisa dilaksanakan pengadaannya,” pungkas Cahyadi. (W9-jm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.