Riana Sari Arinal Jadi Mayoret Marching Band Gita Praja Saburai

Bandarlampung, Warta9.com – Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, SH, rupanya serba bisa. Istri Gubernur Lampung Arinal Djunaidi ini ternyata bisa main drum band.

Menjadi Ketua Umum Pengprov Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Provinsi Lampung, bukan hanya nama besarnya sebagai Ketua TP PKK Provinsi Lampung. Tapi, Riana Sari juga menampilkan bakatnya main drum band.

Dalam acara pelantikan pengurus provinsi PDBI Lampung, di Balai Keratun Komplek kantor Gubernur, Riana Sari tampil sebagai mayoret yang memimpin gerakan dan irama Marching Band.

Sebelum acara pelantikan, terlebih dahulu ada penampilan Marching Band Gita Praja Saburai. Riana Sari Arinal juga Ketua Umum Pengprov PDBI Lampung langsung tampil sebagai mayoret.

Tampilnya Riana Sari Arinal yang membawa tongkat mayoret dengan lagu Marching Band “Pung Kelapa Kupung” mendapat apresiasi serta sambutan yang meriah dari seluruh tamu undangan yang hadir.

Wakil Ketua Umum I KONI Lampung Prof. Dr. Sunarto S.H., MH dan Asisten Administrasi Umum, Minhairin juga kaget istri Gubernur Lampung bisa tampil sebagai mayoret. Minhairin sebelum membacakan sambutan Gubernur Arinal Djunaidi sampai berkomentar “Luar biasa penampilan Ibu Gubernur. Tadi saya tanya-tanya ke Ibu berapa hari latihannya, katanya dadakan saja sebelum pelantikan melakukan latihan,” ujar Minhairin takjub.

Rasa optimis juga disampaikan oleh Sekjend PB PDBI Min Isnarti Ismail, SE. Ia merasa yakin dengan semangat dan keteladanan Ketum Pengprov PDBI Lampung Riana Sari Arinal drum band dan marching band di Lampung akan berkembang. Ini ditunjukkan penampilan nya di awal pelantikan. Karenanya, Sekjen PDBI langsung menawarkan agar Lampung menjadi tuan rumah kejurnas Marching Band. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.