Sambut Pergantian Tahun, Kemenag Kota Tegal Gelar Festival Hadroh

Tegal, Warta9.com – Menyambut pergantian tahun dari 2019 ke tahun 2020 Pemerintah Kota Tegal melalui Kantor Kementrian Agama (Kemenag) menggelar Festival Hadroh di lapangan Tegal Selatan Kota Tegal, Selasa (31/12).

Festival Hadroh tingkat Kota Tegal ini ikuti 13 peserta yang berasal dari majelis-majelis di Kota Tegal.

Dalam Festival Hadroh ini merebutkan juara 1 mendapatkan Piala dan dana Rp3 juta, juara 2 mendapatkan piala dan dana Rp2,5juta, juara 3 mendapatkan piala dan dana 2 juta. Ada juga juara harapan 1 mendapatkan dana Rp1,5 juta. Sedangkan juara harapan 2 mendapatkan dana Rp1 juta, harapan 3 mendapatkan dana Rp500 ribu.

Dalam sambutannya Kepala Kemenentrian Agama (Kemenag) Kota Tegal Akhmad Farkhan mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menyambut pergantian tahun 2019 ke 2020 di isi kegiatan yang baik dan bermanfaat seperti kegiatan Festival Hadroh.

“Kegiatan tersebut diisi dengan Tabligh Akbar bersama Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya Pekalongan. Tabligh akbar juga diikuti Habib Thohir Al kaff, pesta kembang api ini juga di kemas dengan cara islami dengan mahalul qiam baru kembang api di nyalakan,” tukasnya.

Sementara Walikota Tegal berharap khususnya masyarakat Kota Tegal agar dalam mengawali tahun baru 2020 ini di isi dengan kegiatan islami, dan perbuatan yang baik. “Jangan sampai di awali dengan cara-cara berfoya-foya, pesta-pesta dan berzina,” ungkap Farkhan.

Farkhan berharap masyarakat Kota Tegal dalam menghadapi tahun baru 2020 ini lebih relijius, karena kedepan tantangan lebih banyak dan berat moralitas dan segala sifat yang menunjukan islam. “Rohmatan lil’alamin harus segera di pahamkan ke masyarakat dan praktekan jadi sesama kita harus saling menyayangi, sesama agama dan bangsa,” tukasnya. (W9-sho)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.