Sambut Tahun Baru Islam 1442 H, Danrem 043/Gatam Bersama Prajurit Doa Bersama

Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Toto Jumariono bersama para perwira sedang membaca syurat Yasin menyambut tahun baru Islam 1442 H. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Komandan Korem 043/Garuda Hitam Brigjen TNI Toto Jumariono, SS., M.I.Kom, bersama prajurit dan PNS Korem 043/Gatam, Rabu (19/8/2020), usai melaksanakan Shalat Dzuhur berjamaah melangsungkan kegiatan membaca surah Yasin dan Do’a bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H, di Masjid Al-Ikhlas Korem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Penengahan Bandarampung.

Do’a bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H mengambil tema “Dengan Semangat Tahun Baru Islam 1442 H/2020 M Kita Tingkatkan Sinergitas TNI Bersama Seluruh Komponen Bangsa Menuju Tatanan Kehidupan Baru” yang dihadir Kasrem 043/Gatam Kolonel INF Benny Sulistiono, SE, para Kasi/Pasi dan Kabalak Korem 043/Gatam.

Dalam sambutannya, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan, sebagai hamba Allah SWT, kita tidak luput dari berbagai kesalahan, kekurangan maupun kekhilafan dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara, maupun dalam pergaulan sehari-hari, oleh karena itu dikesempatan yang berbahagia ini marilah kita beristighfar serta bermunajat memohon ampun kehadirat Allah SWT, atas segala kesalahan dan kekhilafan kita dimasa lalu, karena kepada Dialah tempat kita memohon ampun dan tempat kita berlindung.

“Kiranya di tahun baru Islam 1442 Hijriyah ini, kita mendapat berkah yg berlimpah guna perbaikan dan peningkatan kinerja pengabdian kita kepada bangsa dan negara di masa yang akan datang, kita ketahui bersama saat ini Pandemi Covid-19 masih menjadi cambuk untuk kita semua, dimana upaya preventif (pencegahan) akan lebih didahulukan dari pada kuratif (pengobatan),”

Lebih lanjut Komandan Korem 043/Gatam mengajak seluruh Prajuritr dan PNS Korem 043/Gatam untuk bersama-sama merendahkan diri dan menundukkan kepala sejenak seraya berdo’a dan memohon. “Semoga Pandemi Covid-19 ini segera berakhir. Kita berdoa semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan, petunjuk dan lindungan-Nya kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian kepada tanah air, bangsa dan negara tercinta,” ujar Brigjen TNI Toto Jumariono. (W9-ars)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.