Saply Buka Jambore Daerah GPdi se-Lampung

Mesuji, Warta9.com – Jambore Daerah Pemuda Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) se-Provinsi Lampung resmi dibuka Plt Bupati Mesuji Saply TH dan Ketua Majelis Daerah GPdI Provinsi Lampung Pendeta Samuel Karundeng, Selasa (25/06/2019) di Gedung Serba Guna Taman Kehati, Mekar Jaya.

Plt Bupati Saply TH menyambut baik serta menyatakan apresiasi positif terhadap kegiatan Jambore Daerah Pemuda Remaja Pantekosta ini.

“Dipilihnya Taman Kehati di Kabupaten Mesuji ini sebagai lokasi digelarnya Jambore Daerah Pemuda GPDI se-Provinsi Lampung merupakan kehormatan bagi kami. Mudah-mudahan membawa kesan yang baik selama berada di Kabupaten Mesuji,” ucapnya.

Menurutnya, jambore ini merupakan suatu momentum yang baik bagi para pemuda dan remaja Pantekosta, sebagai bagian dari generasi muda penerus bangsa, untuk dapat mentransformasikan diri menjadi pribadi yang berkarakter dan berpikiran positif.

“Sebagai anak-anak terang, para pemuda dan remaja GPDI, saya mengajak untuk mampu menjadi generasi muda yang baik, menjadi bagian dari pembangunan daerah dan bangsa, berpikiran positif dan memiliki karakter kebangsaan,” ujarnya.

Ketua Panitia Jambore Juan Santoso Situmeang mengatakan acara ini dilaksanakan selama tiga hari, yakni pada 25-27 Juni 2019 dan diikuti oleh 600-an Pemuda GPdI dari seluruh wilayah Lampung dengan menghadirkan pembicara Pdt. Dr. Hans Makki, M.Th dan Ps. Michael Alan Ponelo.

“Syukur pada Tuhan Yesus yang membuat acara berjalan baik. Terima kasih buat Plt. Bupati Mesuji yang menyempatkan diri hadir dalam pembukaan acara Jambore Pemuda GPdI Lampung ini, juga atas bantuan fasilitas oleh Pemkab Mesuji. Harapan buat para pemuda peserta Jambore dapat menjadi terang bagi Lampung dan terang bagi Indonesia,” jelasnya. (W9-san)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.