Sekdaprov Lantik Bobby Irawan Sebagai Kadis Pariwisata dan Haris Karo Adpem

Sekdaprov Fahrizal Darminto menyerahkan SK pengangkatan kepada Bobby Irawan Sebagai Kadis Pariwisata dan Haris Karo Adpem, usai pelantikan. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Sekda Provinsi Lampung Ir. H. Fahrizal Darminto, MA, mewakili Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, melantik dan mengambil sumpah dua pejabat tinggi Pratama/eselon II di lingkungan Pemprov Lampung di Balai Keratun Lt 3 Komplek Kantor Gubernur Lampung, Jumat (16/12/2022) sore.

Dua pejabat tinggi Pratama yang dilantik Sekdaprov Fahrizal Darminto yaitu; Bobby Irawan sebagai Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung. Bobby sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian Perencanaan di Bappeda. Sementara Kepala Dinas Pariwisata dijabat Plt Asisten Bid Pemerintahan dan Kesra Qudratul Ikhwan.

Sementara pejabat lain yang dilantik yaitu, Haris Kadarusman sebagai Kepala Biro Administrasi Pembangunan Pemprov Lampung. Haris sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Inspektorat Provinsi Lampung.

Pelantikan dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Nomor 821.21/626/VI.04/2022.

Pelantikan dihadiri sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Lampung antara lain, Asisten Pemerintahan dan Kesra Qudratul Ikhwan, Inspektur Fredy, Kepala Bappeda Mulyadi Irsan dan sejumlah pejabat.

Sekdaprov Fahrizal Darminto membacakan sambutan tertulis Gubernur Lampung mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Gubernur meminta pejabat yang baru dilantik segera melakukan konsolidasi internal di satuan tugas masing-masing. Sehingga memasuki tahun 2023 terutama Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dapat meningkatkan Pariwisata Lampung dan mendorong kemajuan ekonomi kreatif di Provinsi Lampung.

Karena ekonomi Lampung kedepan akan sangat bergantung pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, selain juga pada sektor-sektor lainnya.

Gubernur juga berpesan kepada Kepala Biro Administrasi Pembangunan yang baru dilantik, agar menjamin compliance terhadap seluruh peraturan dan ketentuan perundang-undangan administrasi pembangunan.

Selain itu, Gubernur juga berpesan kepada seluruh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung agar menunjukkan dan mengejar prestasi di segala lini guna mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya. (W9-jam)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.