Bandarlampung, Warta9.com – Universitas Teknokrat Indonesia (UTI)
melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan SMKK BPK Penabur Bandarlampung, Jumat (7/2/2025).
Kedua belah pihak sepakat untuk melakukan kerja sama demi peningkatan mutu pendidikan di kedua lembaga tersebut. MoU diteken oleh Wakil Rektor UTI Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM dan Kepala SMKK BPK Penabur Bandarlampung Yohana
Sebelumnya, pihak UniversitasTeknokrat melakukan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) di sekolah ini.
Dua wakil rektor menjadi narasumber pada latihan dasar kepemimpinan yang diikuti siswa setempat.
Materi decision making & problem solving dipaparkan oleh oleh Wakil Rektor Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., MM.
Sedangkan materi public speaking oleh Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Umum Dr. Ryan Randy Suryono, M.Kom.
Mahathir mengajak siswa untuk piawai dalam mengambil keputusan, baik dalam organisasi maupun pribadi masing-masing.
Keputusan terbaik diambil berdasar pertimbangan matang ke depannya. Termasuk dalam menentukan ke mana akan melanjutkan kuliah. Karena problem yang dihadapi siswa SMA dan SMK ke mana melanjutkan jenjang pendidikan tinggi.
Mahathir berpendapat, Universitas Teknokrat adalah pilihan tepat bagi lulusan sekolah ini dalam melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.
Banyak hal yang mendasarinya. Di antaranya prestasi yang ditorehkan kampus berjuluk ”Sang Juara” selama ini, infrastruktur perkuliahan yang superlengkap, dosen yang berpengalaman dan memiliki kompetensi pada bidang spesialis masing-masing, serta jaminan mengikuti perkuliahan dengan baik sampai dengan lulus.
Sedangkan Ryan Randy memberikan teknik dasar melakukan wicara publik. Ryan mengatakan, kemampuan wicara publik menjadi penting masa sekarang dan masa depan. Seseorang mesti memiliki kemampuan ini dalam kehidupan pekerjaan dan keseharian di masyarakat.
Sedangkan Rektor UTI Dr HM Nasrullah Yusuf, SE, MBA menyambut baik pengabdian kepada masyarakat ini. Ia juga berharap nota kesepahaman kedua pihak berjalan dengan baik untuk peningkatan kualitas pendidikan ke depan.
Nasrullah berharap sekolah mendapat banyak manfaat dari kesepahaman ini. Ia meyakini Teknokrat adalah mitra tepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan menjamin masa depan yang gemilang untuk lulusan. (W9-jm)