Universitas Teknokrat Juara Umum Kontes Robot Regional 1

Bandarlampung, Warta9.com – Universitas Teknokrat Indonesia keluar sebagai juara umum dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) 2019 Regional 1, yang digelar dari tanggal 4-6 April di kampus Teknokrat.

Sebanyak 64 tim terdiri dari 31 perguruan tinggi di Regional 1 telah mengikuti tanding di lima devisi.

Ketua Tim Juri Prof. Dr. Benyamin Kusumoputro membaca pengumuman hasil penilaian tim juri KRI. Dari lima devisi yang dilombakan, tim dari Univetsitas Teknokrat Indonesia keluar sebagai juara umum KRI 2019 Regional 1.

Tim Robot Teknokrat dinobatkan sebagai juara umum, dari lima devisi lomba Tim Teknokrat mengikuti lomba empat devisi. Dari empat devisi Tim Teknokrat juara 1 Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), juara 1 Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid, juara 1. Kemudian artistik terbaik Universitas Teknokrat Indonesia devisi KRSTI, Strategi terbaik devisi KRSBI Humanoid.

Penyerahan piala juara umum diserahkan Ketua Tim Juri Prof. Benyamin Kusumoputro kepada Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA.

Atas prestasi KRI 2019 Regional 1 sebagai juara umum, Rektor Teknokrat Nasrullah Yusuf saat dimintai komentarnya mengucapakan syukur alhamdulillah. Apa yang diraih tim Robot Teknokrat diluar istimasi. “Alhamdulillah kita mendapat juara umum. Ini benar-benar diluar istimasi. Selamat buat Tim Robot Teknokrat dosem pembimbing dan semua peserta KRI yang telah meraih juara,” ujar Nasrullah Yusuf. (W9-jam)

Berikut Juara KRI 2019 Regional 1 :

1. Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), juara 1. Politeknik Negeti Lhouksumawe NAD, Juara 2 Politeknik Negeri Sriwijaya, Juara 3 Politeknik Manufaktur Negeri Babel Harapan Unsri.

2. Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI), Juara 1. Politeknik Negeri Sriwijaya, juara 2 STTIK Dinamika Bangsa, juara 3. Usu, juara harapan Universitas Sriwijaya, Desain Terbaik Unsri, strategi terbaik Politeknik Negeri Sriwijaya.

3. Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), Juara 1. Universitas Teknokrat Indonesia, juara 2 Universitas Mitra Indonesia, juara 3 Politeknik Negeri Batam dan Disain dan artistik terbaik Universitas Teknokrat Indonesia.

4. Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid, juara 1. Universitas Teknokrat, juara 2 Universitas Negeri Malang. Juara 3 Politeknik Negeri Padang, juara harapan Universitas Negeri Ujung Pandang, Desain Terbaik Universitas Negeri Malang dan Strategi terbaik Universitas Teknokrat Indonesia.

5. Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda. Juara 1 Universitas Negeri Sumatera Utara, Juara 2 Politeknik Negeri Padang, juara 3 Politeknik Manufaktur Negeri Babel, juara harapan Politeknik Negeri Batam, Disain Terbaik Universitas Negeri Padang dan Strategi Terbaik Universitas Teknokrat Indonesia. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.