Wabup Fauzi Ikuti Pertemuan Tahunan BI Lampung

Bandarlampung, Warta9.com – Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, SE, M.Kom., Akt., C.A., C.M.A, menghadiri pertemuan tahunan Bank Indonesia Provinsi Lampung Tahun 2019 di Auditorium Gedung Bank Indonesia, Telukbetung, Kamis (5/12/2019)

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Sinergi Transformasi dan Inovasi Menuju Indonesia Maju’ ini dihadiri Gubernur Lampung yang diwakili Sekdaprov Lampung H.Fahrizal Darminto, Kepala Bank Indonesia Provinsi Lampung Budiharto Setyawan, serta jajaran BI, Pemprov dan Fokorpimda Provinsi Lampung, juga Pemkab dan Pemkot se Provinsi Lampung.

Sekdaprov Lampung H.Fahrizal Darminto, mewakili Gubernur Lampung H.Arinal Djunaidi dalam sambutannya berharap Bank Indonesia dapat menjadi mitra yang baik bagi pemerintah guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung.

Dikatakannya, BI selama ini telah banyak membantu pemerintah. “Saya berharap sinergitas yang telah terjalin erat antara BI dan Pemprov Lampung dapat terus dipertahankan dan bahkan bisa ditingkatkan dalam rangka membangun perekonomian yang lebih baik, khususnya di Provinsi Lampung,” harapnya.

Sementara itu, Kepala BI Provinsi Lampung Budiharto Setyawan dalam mengatakan secara global ekonomi dunia mengalami penurunan di sepanjang 2019.

Pertumbuhan ekonomi dunia yang menurun ini, menurutnya, berdampak bagi perekonomian negara-negara dunia. Akan tetapi, lndonesia masih bisa bertahan dengan ekonomi yang stabil. “Pertumbuhan ekonomi kita sebesar 5% patut kita syukuri sebagai bentuk sinergitas, transformasi, dan inovasi pemerintah beserta stakeholders yang ada. Oleh karena itu, mari bersama-sama kita terus tingkatkan sinergitas, transformasi, dan inovasinya agar perekonomian kita di tahun 2020 mendatang bisa lebih baik lagi,” ajaknya. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.