Rektor Universitas Teknokrat Jadi Inspektur Upacara HUT RI ke- 73

Bandarlampung, Warta9.com – Universitas Teknokrat Indonesia menggelar upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 73 Kemerdekaan Republik Indonesia di kampus Teknokrat Bandarlampung, Jumat (17/8/2018).

Upacara yang berlangsung khikmat dan tertib tersebut diikuti ratusan peserta terdiri dari dari manajemen, dosen, staf karyawan, dan mahasiswa. Bertindak sebagai inspektur upacara Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA. Dalam upacara ini, selain pengibaran bendera merah putih, pembacaan pancasila, teks proklamasi dan Undang-undang Dasar 45, juga diisi dengan lagu-lagu kemerdekaan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Paduan Suara.

Pada kesempatan ini, Nasrullah mengatakan, sudah menjadi kewajiban semua anak bangsa untuk mengisi kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai bentuk penghargaan kepada para pejuang yang telah gugur merebut kemerdekaan.

Menurut Nasrullah, bahwa peringatan hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-73 ini, jangan hanya seremonial belaka, tetapi jadikan upacara kemerdekaan ini sebagai momentum untuk bangkit, yaitu dengan memperkokoh persatuan dan kesatuan, karena Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah Harga Mati.

Sebagai bangsa yang sudah merdeka 73 tahun sudah seharusnya masyarakat merdeka dari kemiskinan yakni kemiskinan karakter dan akhlak, maka dari itu harus memiliki karakter yang mulia.

“Kita juga harus keluar dari kebodohan, karena kebodohan ini adalah pangkal dari kesengsaraan dan pangkal dari kemiskinan. Sebagai bangsa yang besar, kita harus mempunyai jiwa yang tangguh tidak mudah mengeluh,” ujar Nasrullah. (W9-jam)

Pos terkait