Wali Kota Tegal Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Jawa Tengah di Semarang

banner 970x250
Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono tiba di kantor BPK Semarang, Jawa Tengah. dok ist

Semarang, Warta9.com – Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono menghadiri serah terima jabatan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Jawa Tengah yang berlangsung di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah.

Acara sertijab tersebut menandai pergantian kepala dari Karyadi kepada Ahmad Luthfi H.R, Rabu (12/3) pagi.

Bacaan Lainnya

Sebelumnya Ahmad Luthfi H.R menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Provinsi Papua Barat, sedangkan Karyadi berpindah tugas di BPK Pusat.

Gubernur Jawa Tengah, Komjen Pol (Purn) Ahmad Luthfi mengucapkan selamat datang kepada Ahmad Luthfi H.R, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah.

“Kami doakan semoga di tempat baru ini, semua tugas yang dijalankan bapak akan selalu lancar. Kami akan terbuka dan berkolaborasi dalam mewujudkan keterbukaan informasi,” ujar Komjen Pol (Purn) Ahmad Lutfhi.

Kepada awak media, Gubernur Jawa Tengah mengutarakan apresiasi dan ucapan selamat kepada Kepala BPK Jawa Tengah yang lama atas kinerja dan kerjasamanya selama ini.

“Selamat jalan dan selamat bertugas kepada pejabat lama Bapak Karyadi yang telah diberi promosi jabatan sebagai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI di Jakarta. Dan selamat datang Kepala BPK yang baru di Jawa Tengah,” ujar Ahmad Lutfhi.

Gubernur Jawa Tengah mengutarakan bahwa Pemerintah Provinsi dan Jajaran Pemerintah Daerah akan terus menjalin hubungan baik, menjadi mitra hubungan persaudaraan dalam rangka identifikasi daripada pemeriksaan keuangan sehingga bisa interview dan proposional dalam melaksanakan pembangunan Wilayah Jawa Tengah. (W9-Kin)

banner 970x250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.