
Pesawaran, Warta9.com – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali meninjau program ketahanan pangan yang diselenggarakan TNI AL secara serentak di satuan wilayah di seluruh Indonesia secara video conference (vicon) dan berpusat di Mako Yonif 7, Kecamatan Telukpandan, Kabupaten Pesawaran, Lampung, Senin (3/2/2025).
Acara TNI AL ini wujud implementasi program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto yang memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan.
Rektor Universitas Teknokrat (UTI) Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE, MBA beserta Wakil Rektor Dr. H Mahathir Muhammad, SE, MM, Wakil Rektor IV Bid Kerjasama Dr Ryan Randy Suryono, dan Wakil Rektor I Bid. Akademik Achmad Yudi Wahyudin, M.Pd juga hadir dalam acara ini. Teknokrat bahkan mengirimkan personel terbaik untuk menyukseskan perhelatan ini.
Universitas Teknokrat mengirim peralatan material khusus berupa video dengan dua pengawak, foto jarak jauh dengan seorang pengawak, satu unit lensa drone beserta teknisi, dan satu unit drone beserta pengawaknya.
TNI AL telah menerapkan sejumlah program ketahanan pangan di Lampung, di antaranya adalah penanaman buah melon inthanon yang terbentang di lahan seluas 300 meter persegi yang ditanam dan dirawat sejak Januari 2024 di Mako Brigade Infanteri 4 Mar/BS.
TNI AL juga mencegah abrasi pantai dengan penanaman bibit mangrove sejumlah 100.000 batang. Lebih lanjut, Kasal meninjau keramba jaring apung Brigade Infanteri 4 Mar/BS yang membudidayakan ikan laut bawal bintang sejumlah 8.000 ekor di Dermaga Lembing.
Dalam kesempatan ini, Kasal Laksamana Muhammad Ali juga menyempatkan untuk membagikan sembako kepada para nelayan di sepanjang rute menuju Dermaga Caligi.
Selain budi daya melon dan ikan bawal bintang, dalam kegiatan yang bekerja sama dengan Kementerian KKP dan Kementerian Pertanian ini, Kasal juga melaksanakan penebaran bibit ikan nila sebanyak 15.000 ekor dan ikan jelabat sejumlah 5.000 ekor di kolam ikan Lanal Lampung.
Acara dilanjutkan dengan panen dan penanaman padi jenis sinar mentari seluas 500 hektar di Yonif 9 Marinir dan Lanal Lampung.
Kasal mengungkapkan bahwa panen raya yang bekerja sama dengan rakyat ini merupakan hasil setelah beberapa bulan lalu menanam dan menebar benih padi.
Tidak hanya padi, berbagai ikan air laut dan tawar juga disiapkan di mana panen raya ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dan dapat mendukung makan bergizi gratis sebagai lauk empat sehat lima sempurna untuk anak sekolah.
Kasal mengatakan, hasil dari panen raya ini bisa dimanfaatkan untuk makan bergizi gratis. Ikan yang dipanen itu sangat bermanfaat untuk kecerdasan anak-anak.
Kemudian hasil sayurannya juga bisa dimanfaatkan untuk mendukung makan bergizi gratis. “Semua kekuatan dari TNI khusunya TNI AL dimanfaatkan termasuk dapur-dapur umum. Brigif 4 Mar/BS sudah menyiapkan itu dan terdukung untuk makan 3.000 siswa,” pungkas Kasal.
Di sela-sela program ketahanan pangan, TNI AL juga menggelar bakti sosial dengan membagikan 1000 paket sembako serta bakti kesehatan yang meliputi pengobatan umum, pemeriksaan gigi dan mata, donor darah dan penanggulangan stunting.
Bakti kesehatan ini menghadirkan sebanyak 1000 peserta yang berasal dari semua kalangan masyarakat. Sebanyak 82 tenaga kesehatan dari TNI AL serta pemangku kepentingan Stakeholder terkait serta 25 Ibu Jalasenastri sebagai dokter dan perawat.
Selain mendukung ketahanan pangan, TNI AL juga mengimplementasikan Program Pemerintah RI untuk menyelenggarakan makan bergizi gratis (MBG).
Sajian makanan empat sehat lima sempurna akan dinikmati oleh 3.000 orang dari kalangan pelajar dan masyarakat Desa Ketapang, Desa Seribu, Desa Batu Menyan, dan Desa Margodadi. Adapun 1.000 porsi disajikan di lokasi acara dan 2.000 porsi didistribusikan di sekolah.
Kerja Sama dengan Universitas Teknokrat
Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM. Nasrullah Yusuf, SE, MBA, komitmen mendukung kegiatan TNI AL. Bahkan, jauh sebelum kegiatan ini.
Kerjasama UTI dengan AL sudar terjalin sejak lama. Pada tahun 2024, kedua beberapa kegiatan telah dilaksanakan.
Pertama, Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS Lampung Kolonel Marinir Supriadi Tarigan, SIP., MM dan Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE., MBA., menandatangani nota kesepahaman tentang pelaksanaan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, Kamis (19/9/2024) di kampus setempat.
Penandatanganan tersebut dilaksanakan di tengah pelaksanaan dalam kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2024/2025, bertema ”Generasi Emas Indonesia: Unggul, Berakhlak, dan Profesional”.
Danbrigif 4 Marinir/BS Lampung dan Rektor Teknokrat sepakat saling memanfaatkan kepakaran yang dimiliki, dan memanfaatkan penyediaan sarana dan prasarana dalam rangka peningkatan kapasitas institusi.
Sebagai implementasi dari MoU tersebut, sebanyak 70 orang prajurit yang mengenyam pendidikan diUniversitas Teknokrat.
Kedua, Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE MBA diwakili Wakil Rektor Dr. H Mahathir Muhammad, SE, MM, mengikuti perayaan HUT ke-79 Korps Marinir Tahun 2024.
Dalam hal ini, Brigade Infanteri 4 Marinir/BS bersama Sahabat Marinir telah melaksanakan kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan dengan tema “Brigif 4 Mar /BS Bersama Sahabat Marinir Mengabdi untuk Negeri Menuju Indonesia Maju.”
Acara diadakan pada Kamis, 7 November 2024, pukul 08.00 s.d. 12.00 WIB, di Lapangan Kridayuana, Desa Hanura, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran.
Rektor Universitas Teknokrat Indonesia dalam kegiatan ini memberikan bantuan berupa 1.000 paket sembako yang didistribusikan kepada masyarakat.
Ketiga, Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Supriadi Tarigan S.IP., MM., didampingi pejabat utama Brigif 4 Mar/BS melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Universitas Teknokrat Indonesia di kampus setempat, Kamis, (8/8/2024).
Kunjungan ini merupakan momen penting dalam mempererat hubungan antara lembaga pendidikan tinggi dan institusi militer. Pada kesempatan itu, Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Supriadi Tarigan S.I., M.M., menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diterima.
Danbrigif juga memberikan beberapa bentuk apresiasi dan penghargaan kepada Rektor Universitas Teknologi Indonesia (UTI), Dr. HM. Nasullah Yusuf SE MBA, di antaranya adalah menyerahkan buah melon hasil panen dari program ketahanan pangan Brigif 4 Marinir/BS kepada Rektor.
Keempat, Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE, MBA hadir pada kegiatan kunjungan kerja Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dan Kepala Staf Angkatan Laut yang diwakili Wakil Kepala Staf Angkatan Laut Erwin S. Aldedharma, 11 Juli 2024.
Kunjungan kerja kali ini berisi beberapa agenda. Di antaranya panen raya, penanaman padi, peresmian masjid, dan puncak acara bakti sosial. Acara diadakan di Mako Lanal Lampung, Jalan Raya Way Ratai, Kecamatan Teluk Pandan, Pesawaran.
Kelima, mahasiswa Universitas Teknokrat berpartisipasi dalam Latihan Detasemen Jalamangkara dan latihan Satuan Lanjutan II Aspek Darat yang diadakan Brigif 4 Mar/BS 2021, Rabu, 15/9/2021.
Pada kegiatan ini, Brigif 4 mar/BS bekerja sama dengan Universitas Teknokrat Indonesia sebagai pendukung teknologi dokumentasi dan penayangan secara live streaming YouTube. Acara diadakan di kompleks Perkantoran Gubernur Lampung.
Drone milik Teknokrat merekam dan menayangkan secara langsung via streaming. Area Kompleks Perkantoran Gubernur Lampung dijadikan sebagai lokasi latihan operasi pembebasan sandera yang disimulasikan ditawan oleh pasukan dari negara lain yang ingin menguasai lokasi tersebut.
Keenam, Universitas Teknokrat juga secara aktif memberikan peningkatan kualitas personel Brigif 4 Mar/BS, baik personel datang ke Teknokrat maupun kampus mengirim dosen untuk memberikan peningkatan kapasitas banyak hal kepada personel. (W9-jm)