Geram!!! Kepala Lingkungan Minta PLN Kotabumi Tidak Jadi Pembual

Kepala Lingkungan (LK) 05 Kelurahan Rejosari, Kotabumi, Lampung Utara, Safsarudi. (Poto/dok)

Kotabumi, Warta9.com – Janji perusahaan listrik negara (PLN) persero akan memasang tiang beton listrik di Jalan Kartosiwo, Kelurahan Rejosari, Lampung Utara mendapat tanggapan serius dari aparatur kelurahan. Warga menilai rencana PLN akan memasang tiang dalam waktu dekat itu hanya bualan belaka. Pasalnya mereka sudah 10 tahun hanya diberi janji palsu, dan hasilnya nihil.

Kepala Lingkungan (LK) 05 Kelurahan Rejosari, Safsarudi mengaku geram melihat kinerja buruk PLN dalam memberikan pelayanan. Menurut dia, janji palsu PLN selama puluhan tahun membuat masyarakat tidak lagi percaya. Saat ini, kata dia, PLN harus bisa memberi kepastian dan bukan hanya celotehan kosong tanpa bukti.

“PLN harus bisa memberikan pelayanan prima, jangan malah jadi sarang pembual. Intinya masyarakat minta kepastian, bukan janji. Segera pasang tiang listrik dalam waktu dekat ini. Hanya itu harapan masyarakat selama puluhan tahun. Selama ini kerjaan PLN cuma ngukur-ngukur daya, tapi tidak ada tindakan,” tegas pria yang akrab disapa Rudi, kepada Warta9.com, Minggu (19/5/2024).

Jika berlarut-larut, lanjut dia, di khawatirkan hal itu bisa membahayakan warga akibat kondisi jaringan listrik yang sudah semakin darurat. Untuk itu dia meminta pihak perusahaan bertanggung jawab jika sesuatu terjadi dengan warganya dampak dari buruknya pelayanan PLN.

Sebab, jaringan listrik yang di paralel dari rumah kerumah dan hanya di tunjang bambu itu sudah sering kali mengeluarkan percikan api. Menurut dia, hal itu sangat membahayakan pengguna listrik negara tersebut. Bahkan, peralatan elektronik masyarakat kini rawan rusak dampak dari tidak normalnya daya akibat kabel utama tidak sesuai standar dengan kondisi mengerikan.

“Saya berharap PLN sedikit perduli dengan keselamatan warga. Kasian, warga harus berulang-ulang mengajukan penambahan tiang hingga puluhan tahun. Beri kepastian dan realisasikan, tidak cuma omong kosong ujung- ujungnya membual. Apa gak bisa kinerja PLN sedikit profesional,” tegas Rudi, geram.

Diberitakan sebelumnya, masyarakat di Jalan Kartosiwo, Kelurahan Rejosari, Kabupaten Lampung Utara, meminta PLN segera memasang tiang listrik beton. Pasalnya mereka sudah 10 tahun berjuang namun hingga kini nihil dan hanya diberi harapan palsu. Saat ini jaringan listrik di wilayah tersebut sangat memperihatinkan.

Pasalnya sepanjang jalan tersebut kabel listrik bergelantungan hanya ditunjang bambu, pipa dan menumpang di pohon. Itu pun di pasang masyarakat secara swadaya karena tidak ada respon dari PLN terkait ususlan tiang sejak 2014 silam. Dampaknya, barang elektronik rawan rusak, lampu redup akibat tegangan tisak stabil karena kabel tidak sesuai standar.

Menanggapi hal tersebut Bagian Teknis PLN Kotabumi, Aries mengaku akan segera memasang tiang dalam waktu dekat ini. Menurut PLN masyarakat harus sedikit bersabar, pasalnya mereka masih menunggu persetujuan pusat terkait pengajuan penambahan pemasangan tiang listrik tersebut.

“Gambar sudah kita buat. Namun karena jumlah tiang dan material lainnya cukup banyak, maka masyarakat harus bersabar dalam waktu yang tidak lama. Kami janji pasti keinginan masyarakat terealisasi, tinggal menungu persetujuan pusat lagi,” terang dia.

Hingga saat ini Warta9.com belum berhasil meminta tanggapan dari Manager PLN Kotabumi hingga berita ini di turunkan. Warta9 masih terus berupaya meminta keterangan resmi terkait kepastian pemasangan tiang dan kabel resmi standar PLN pusat dan daerah. (JE/alam)

Pos terkait