Atlet Taekwondo Universitas Teknokrat Raih 8 Mendali

Atlet Taekwondo UKM Universitas Teknokrat Indonesia. (foto : ist)

Bandarlampung, Warta9.com – Mahasiswa UKM Taekwondo Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) PTS Terbaik ASEAN, berhasil meraih 8 Medali, dalam Kejuaraan Taekwondo Master Amril Yusam Cup 2 yang diselenggarakan oleh PBTI Lampung, di Sport Center UIN RIL pada tanggal 18-19 Februari 2023.

Mendali yang disabet oleh atlet UKM Taekwondo UTI yaitu; 1 Medali Emas, 3 Medali Perak dan 4 Medali Perunggu.

Pembimbing UKM Taekwondo UTI Muhammad Najib DS, MT, didampingi
pelatih Sabeum Apriyadi menjelaskan, mendali emas diraih oleh Maya Theresia S (U-73). Mendali Perak diraih oleh; Ayu Anggraini (U-57), Eka Andrian (u-54) dan Yoga Esra R (U-63). Sedangkan mendali Perunggu diraih oleh ; Farhan Jami (U-58), Adi Putra (U-63), Deska Hasan (U-68) dan 4. Uci Afsyarani (U-46).

“Terimakasih kami ucapkan atas dukungan dan motivasi yang telah diberikan oleh Bapak Rektor dan Yayasan Pendidikan Teknokrat, sehingga UKM Taekwondo meraih delapan mendali dalam kejuaraan ini,” ujar pelatih Sabeum Apriyadi.

Salah seorang atlet peraih mendali emas Maya Theresia menjelaskan, prestasi ini diraih karena atlet aktif melakukan latihan yang konsisten dan terus bersemangat selama latihan terutama saat pertandingan. “Kami juga selalu mendengarkan arahan dari pelatih saat bertanding dan juga mendengarkan arahan pelatih terutama arahan untuk mengatur pola makan, pola waktu istirahat. Karena itu sangat berpengaruh untuk fisik kita dan yang terpenting adalah Selalu berdoa kepada Tuhan sebelum bertanding. (W9-jam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.