Camat Tumijajar Imbau Masyarakat Jaga Keamanan Jelang Pilkati Serentak

Panaragan, Warta9.com Jelang pemilihan Kepalo Tiyuh/Desa pada 10 oktober 2018 mendatang yang tinggal hitungan hari, Camat Tumijajar Rasyid, SE Kabupaten Tulangbawang Barat mengimbau masyarakat tidak berjudi.

Rasyid mengatakan Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tubaba pada 10 Oktober mendatang ada lima tiyuh yang akan mengadakan pemilihan kepalo secara serentak. “Untuk itu dirinya meminta kepada seluruh panitia Pilkati dan para tim sukses calon agar saling menghormati dan menjaga diri dalam masa kampanye mendatang, demi terciptanya suasana aman dan damai,” terangnya, Senin (1/10).

Tak hanya itu saja, tambah Rasyid, dirinya secara pribasi juga menghimbau agar masyarakat tidak bermain judi (taruhan) sebab hal itu tentunya sangat mempengaruhi jalannya pemilihan kepalo tiyuh sendiri.

“Saya menghimbau dan mengharapkan masyarakat untuk tidak berjudi dalam pemilihan kepalo tiyuh ini. Mari kita sama-sama menjaga Pilkati ini dapat berjalan dengan sebagaimana mestinya, tentunya aman dan kondusif,” harapnya.

Selain itu, masih kata Rasyid, kepada seluruh calon nantinya untuk dapat legowo atas hasil akhir pemilihan. “Siapapun yang akan mendapat suara terbanyak dan dan terpilih menjadi kepalo Tiyuh. Artinya itu yang terbaik di mata masyarakat demi untuk majunya pembangunan tiyuh di kabupaten ini,” terangnya.

Dari pantauan Warta9.com dilapangan, sebanyak 14.696 lebih surat suara sudah dilakukan pelipatan. Kemudian hasil kesepakatan panitia pilkati serta para calon dan tim sukses sementara kertas suara akan diititipkan terlebih dahulu di Mapolsek Tumijajar dan baru akan didistribusikan ke masing masing tiyuh jelang hari Pencoblosan.

Sementara sosialasi dan penyerahan surat undangan (C6) akan dibagikan kepada masyarakat calon pemilih terhadap lima tiyuh yang akan melaksanakan Pemilihan Kepalou Tiyuh (Pilkati) serentak telah diterima oleh ketua panitia Pilkati setempat. (W9-Hadi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.