Bupati Pesibar Disuntik Vaksin Tahap I

Pesibar, Warta9.com – Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal, melaksanakan vaksinasi covid-19 tahap pertama di Kantor Bupati Kabupaten setempat, Kamis (29/04/21).

Sebelum penyuntikan vaksin dilakukan, Bupati melakukan pendaftaran dan screening dengan tujuan untuk mengetahui kondisi kesehatannya terlebih dahulu.

Setelah dilakukan screening dan dinyatakan sehat, kemudian dilangsungkan penyuntikan vaksin tersebut.

Bupati Pesisir Barat itu mengatakan, vaksin yang disuntikkan ketubuhnya ini telah dinyatakan halal dan aman bagi Lansia oleh BPOM RI.

Dia meminta kepada masyarakat untuk tidak khawatir ataupun takut dengan vaksin, karena ini telah dinyatakan aman dan halal.

“Pemerintah juga telah menjamin bahwa vaksin yang digunakan sesuai dengan standar keamanan dan melewati uji klinis yang ketat,” kata dia.

Selain itu dia menegaskan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan seperti, memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak (3M).

Vaksinasi juga diharapkan dapat mengurangi transmisi atau penularan Covid-19, menurunkan angka kesakitan, dan kematian akibat virus corona.

“Mari kita sama-sama sukseskan Vaksinasi untuk memerangi virus covid-19 di Pesisir Barat,” pungkasnya. (W9-Eva)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.